Mohon tunggu...
Boly Uran
Boly Uran Mohon Tunggu... Human Resources - Seorang Petani yang suka melakukan kajian sosial budaya untuk membantu pembangunan Desa

hasil kajian sosial budaya telah dibukukan dalam buku perdana dengan Judul Di Balik Kesunyian Lewouran Duli Detu Saka Ruka Paji Wurin

Selanjutnya

Tutup

Politik

Partisipasi Kemitraan Holistik Menuju Pemilu dan Pilkada 2024

12 Agustus 2021   17:07 Diperbarui: 12 Agustus 2021   19:56 219
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebagai Ata Dike, orang baik, maka kesadaran mendaftarkan diri dan memastikan dirinya, keluarganya  terdaftar dalam Data Pemilih hendaknya menjadi sebuah keterpanggilan jiwa sebagai warga negara yang bertanggung jawab atas proses demokrasi elektoral yang berkualitas. Sikap apatis, tidak peduli, tidak memberikan informasi yang benar, tidak responsif mengurus dokumen kependudukan dapat direfleksikan jauh dari nilai nilai sebagai  Ata Dike. 

 

Tutu Koda Pemilu

Mendata Ata Dike adalah sebuah proses tuto koda, ( berkomunikasi )  menyapa orang, memanggil orang --orang, menyampaikan tentang pentingya data pemilih untuk keberlangsungan proses memilih Ata Dike yang akan memimpin lewotana -  ribu ratu ( Kampung, Daerah ). Tutu Koda adalah proses komunikasi yang melibatkan semua pihak, ada ruang berbagi informasi. Kesempatan ini hendaknya digunakan dengan baik oleh masyarakat untuk memastikan identitas dirinya tercatat dengan benar sekaligus memastikan dokume kependudukannya ada, tersimpan dengan aman.

Menjelang Pemilu dan Pilkada tahun 2024, literasi literasi tentang pemilu  hendaknya terus digaungkan bukan hanya oleh KPU saja tetapi semua pihak termasuk pihak partai politik. Partai Politik hendaknya memainkan peran, menginformasikan ke para konsituen mereka, ke publik tentang syarat - syarat memilih, mendorong calon pemilih untuk segerah medaftarkan diri mereka, memastikan warga memiliki dokumen kependudukan. 

Lewat kebijakan anggaran seharunya  partai politik juga mendorong pemerintah untuk memberikan perhatian khusus  dalam proses membangun data base kependuduk, bagaimana mendorong pemerintah agar desa- desa dalam kewenangan lokal berskala desa  sesuai dengan undang -- undang desa mampu mengemas sistim data base kependudukan yang terintegrasi dengan dinas kependudukan dan pencatatan sipil , dina- dinas lainya, lembaga negara termasuk KPU tingkat kabupaten. Lewat tutu koda Pemilu, semua pihak saliang bersinergis, berbagi peran mewujudkan data pemilih yang bersih, termutakhir.

Kiranya dengan semangat bersama, dalam kemitraan yang berakar budaya, semua pihak boleh mengambil bagian  sebagai penatalayan demokrasi , menata satu bagian penting yakni Data Pemilih , Data Ata Dike Lamaholot.

Fabianus Boli Uran

Divisi Program dan Data KPU Kabupaten Flores Timur

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun