Mohon tunggu...
Purwanto (Mas Pung)
Purwanto (Mas Pung) Mohon Tunggu... Guru - Pricipal SMA Cinta Kasih Tzu Chi (Sekolah Penggerak Angkatan II) | Nara Sumber Berbagi Praktik Baik | Writer

Kepala SMA Cinta Kasih Tzu Chi | Sekolah Penggerak Angkatan 2 | Narasumber Berbagi Praktik Baik | Kepala Sekolah Inspiratif Tahun 2022 Kategori Kepala SMA | GTK Berprestasi dan Inspirasi dari Kemenag 2023 I Penyuluh Agama Katolik Non PNS Teladan Nasional ke-2 tahun 2021 I Writer | Pengajar K3S KAJ | IG: masguspung | Chanel YT: Purwanto (Mas Pung) | Linkedln: purwanto, M.Pd | Twitter: @masguspung | email: bimabela@yahoo I agustinusp134@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

"Aku Memilih Anak Berkarakter Daripada Pintar" Praktik Baik Kelas Budi Pekerti dan Budaya Humanis

16 September 2024   10:49 Diperbarui: 16 September 2024   13:06 182
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para siswa terlibat dalam kegiatan Baksos (Dok.Pri)

Kami mengakui hal itu benar bahwa di dalam pendidikan agama diajarkan nilai-nilai tersebut. Tetapi kami sangat menyadari bahwa nilai-nilai tersebut tidak akan menjadi daya dorong perilaku seseorang hanya dengan diajarkan. Nilai-nilai itu akan membentuk karakter ketika dilatihkan secara terus menerus.

Nah, kelas budi pekerti di sekolah kami lebih banyak memberikan ruang pelatihan bagi para peserta didik untuk mempraktikkan nilai-nilai kehidupan. Karena itulah kelas ini lebih fleksibel dalam kurikulumnya. Istilah kurikulum yang tidak kelihatan (hidden curriculum) yang pernah kita dengar di dalam kurikulum 2013 kami nampakkan di dalam kelas budi pekerti.

Kelas budi pekerti dipraktikkan melalui kunjungan ke panti asuhan, ke rumah sakit, mengunjungi temannya yang sakit, mengunjungi panti jompo, berbagi kepada orang lain, berdonasi, penggalangan dana seminggu sekali, kelas kerelawanan (Tzu Shao)

Kurikulum kelas budi pekerti dapat didesain secara kontekstual. Artinya sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Misalnya setelah sekolah melakukan identifikasi terlihat dibutuhkannya bahwa siswa harus punya rasa tanggung jawab kepada keluarga maka kami membuat kurikulum satu hari satu perbuatan baik di rumah. Perwujudan dari kurikulum ini setiap siswa satu hari minimal melakukan 1 perbuatan baik di rumah. Anak mencuci piring atau merapikan tempat tidur atau menyapu dan lain-lain. Kelas budi pekerti menjadi kelas pengembangan kecakapan hidup (Life skills)

Kelas budi pekerti tidak hanya terwujud dalam praktik/latihan melakukan perbuatan baik tetapi juga diskusi, presentasi dan berbagi (sharing) Materi pembelajaran sebagai sarana yang mengantar semua peserta didik pada kesadaran pentingnya berperilaku sopan dan santun, dan berkhlak mulia.

Kelas Budaya Humanis

Istilah budaya humanis merujuk pada misi yang ada di Yayasan Buddha Tzu Chi. Budaya humanis adalah salah satu dari 4 (empat) misi Yaysan Buddha Tzu Chi. Pada tulisan ini penulis tidak akan mengulas secara komprehensif Budaya Humanis. Tulisan ini hanya akan berbagi praktik pembelajaran di dalam kelas Budaya Humanis di sekolah atau praktik-praktik yang mengembangkan budaya humanis peserta didik.

Proses pembelajaran di dalam dan diluar kelas. Kelas ini mengajarkan bagaimana peserta didik menjadi manusia yang bermanfaat bagi semua makhluk. Menilik dari Buku Pedoman Guru Humanis, bagian dari Pendidikan Budaya Humanis antara lain:

  1. Membangkitkan nilai-nilai Etika Kemanusiaan Tradisional
  2. Berbakti
  3. Kesadaran
  4. Membangun kembali semangat Dasar Manusia
  5. Mengembalikan Keindahan Hakikat Manusia
  6. Melindungi Kemurnian Hati Anak
  7. Membedakan "Benar" dan "Salah" dengan Jelas
  8. Kembali pada Hakikat Diri yang Polos
  9. Jadikan Cinta Kasih Sebagai Bahan Pembelajaran
  10. Nilai Kehidupan Manusia Terletak pada Sumbangsih
  11. Pendidikan Humanis merupakan Pendidikan Manusia
  12. Semangat Dasdar Manusia Harus Menjadi Arah Pendidikan
  13. Aliran Jernih Budaya Humanis Bermula dari Guru
  14. Budaya Insan Tzu Chi adalah Budaya Humanis Tzu Chi
  15. Budaya Humanis Bermula dari Manusia Sendiri
  16. Agama yang Terjun ke Tengah Masyarakat

Dalam praktik pembelajaran kelas Budaya Humanis tidak semua topik tersebut dapat disampaikan secara utuh. Pembelajaran dilakukan secara bertahap dan menyesuaikan dengan tingkat usia peserta didik.

Terdapat kegiatan pokok dalam kelas ini yaitu

  1. Merangkai bunga
  2. Saji teh
  3. Isyarat tangan

Ketiga kegiatan tersebut dilaksanakan dengan penjabaran keterampilan hidup seperti apa yang akan dicapai. Misalnya keterampilan dalam mengelola emosi dilakukan melalui kegiatan merangkai bunga, kegiatan berpenampilan yang rapi seperti berseragam, mengepang rambut, keterampilan mengembangkan kemandirian dilakukan dengan memperbaiki baju yang rusak atau menyetrika baju.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun