Mohon tunggu...
Martha Weda
Martha Weda Mohon Tunggu... Freelancer - Mamanya si Ganteng

Nomine BEST In OPINION Kompasiana Awards 2022, 2023. Salah satu narasumber dalam "Kata Netizen" KompasTV, Juni 2021

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Belum ke Jakarta kalau Belum ke Monas

21 September 2023   13:43 Diperbarui: 21 September 2023   13:47 843
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tekadnya kali ini, ingin masuk sampai ke dalam monumen, dan sampai ke puncak lidah api. 

Dengan menumpang Commuter Line, dari Stasiun Pasar Minggu, Jakarta Selatan, kami bergerak menuju Stasiun Juanda di Jakarta Pusat. 

Dari Stasiun Juanda, dengan berjalan kaki kami melintasi jembatan penyeberangan yang terkoneksi dengan stasiun serta halte transjakarta.

Turun dari jembatan penyeberangan, satu gtup pengamen jalanan menyambut kami. Mereka memainkan musik instrumental menggunakan angklung sebagai alat musiknya. Keren banget! Sayang, saya lupa merekam dan mengambil gambarnya. 

Kemudian, kami lanjut berjalan kaki sekitar beberapa ratus meter menyusuri sisi Kali Ciliwung menuju gerbang Monas.

Penampakan Kali Ciliwung dari atas jembatan penyeberangan (Foto: Martha) 
Penampakan Kali Ciliwung dari atas jembatan penyeberangan (Foto: Martha) 

Sepanjang jalan yang kami lalui, banyak pedagang kaki lima menggelar dagangannya. Sebagian besar adalah penjual makanan dan minum. Nuansa nusantara sangat kental, karena makanan yang dijual umumnya khas nusantara, seperti soto ayam, sate Madura, nasi goreng, pecel lele, ketoprak, gado-gado, bakso, dan batagor.

Tidak hanya pedagang makanan, pedagang suvenir pun turut mengambil lapak. Umumnya adalah penjual kaus, topi, dan gantungan kunci bertuliskan Monas atau Jakarta.

Meleawati pintu kecil yang hanya bisa dilewati pejalan kaki, hamparan luas halaman hijau menyambut para pelancong. Tugu Monas terpampang jelas di depan sana, menjulang tinggi mengundang segera dihampiri.

Foto: Martha
Foto: Martha

Mobil wisata listrik yang bisa dinaiki pengunjung Monas secara gratis (Foto: Martha) 
Mobil wisata listrik yang bisa dinaiki pengunjung Monas secara gratis (Foto: Martha) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun