Mohon tunggu...
Benedictus Adithia
Benedictus Adithia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Kompasiana Youth Creator Batch 1 | Journalism Enthusiast

Ben mendefinisikan dirinya sebagai multiplatform storyteller, mencoba mengemas sebuah isu menjadi laporan mendalam berbasis jurnalistik menggunakan pendekatan informasi data sumber terbuka. Follow me on Instagram: @benedictus._

Selanjutnya

Tutup

Analisis Artikel Utama

Tidak Hanya Rekam Jejak, Ini Mengapa Program Kerja Partai Harus Jadi yang Utama!

12 Oktober 2023   19:26 Diperbarui: 17 Oktober 2023   11:00 299
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Program kerja memberi saya gambaran tentang apa yang akan terjadi jika partai tersebut berhasil mendapatkan kursi di legislatif. Program kerja adalah tawaran yang mereka berikan kepada saya sebagai pemilih (pemula). 

Apakah mereka berkomitmen untuk meningkatkan pendidikan, kesehatan, pekerjaan, atau infrastruktur? Bagi saya, program kerja ini adalah cerminan dari nilai-nilai dan aspirasi yang mereka usung. 

Oleh karena itu, memahami program kerja adalah langkah awal yang sangat penting bagi saya dalam menentukan pilihan politik.

Mengutamakan Nilai-Nilai dan Agenda

Saya percaya bahwa sebelum mempertimbangkan rekam jejak partai, saya harus lebih dulu memahami apakah nilai-nilai dan agenda yang mereka bawa sejalan dengan pandangan saya. 

Ilustrasi partai politik. (Kompas.id/Dwi Bayu Radius)
Ilustrasi partai politik. (Kompas.id/Dwi Bayu Radius)

Saya ingin partai yang saya pilih memiliki visi yang sejalan dengan apa yang saya yakini sebagai perubahan positif dalam masyarakat. 

Dalam hal ini, program kerja menjadi jendela pertama yang memungkinkan saya melihat apakah partai tersebut memiliki komitmen terhadap nilai-nilai yang saya anut.

Program kerja juga dapat memberikan gambaran apakah partai tersebut memiliki pemahaman yang mendalam tentang isu-isu yang saya anggap penting. 

Misalnya, apakah mereka memiliki rencana konkrit untuk mengatasi isu-isu lingkungan, ketimpangan sosial, atau korupsi? Apakah mereka memandang isu-isu ini sebagai prioritas?

Partai-partai baru seperti Partai Buruh dan Partai Gelora, yang mungkin belum memiliki rekam jejak politik yang panjang, sebenarnya bisa membawa ide-ide segar yang sangat diperlukan dalam politik. 

Partai baru dalam kontestasi Pemilu 2024 mungkin memiliki pemikiran dan inovasi yang dapat membantu kita keluar dari masalah-masalah yang telah lama menghantui masyarakat. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun