Demo diikuti Habiburrohman, salah satu petinggi Gerindra, pengusung utama Anies, dan Amien Rais, petinggi PAN yang mengusung Agus. Meski Habib dan Amien menyatakan kehadiran mereka atas nama ormas keagamaan, warga ambang tetap mencium aroma politik.
Ditambah lagi Ahok sudah terang-terangan menggeser demo ini ke ranah Pilkada. Bila warga ambang tak bersimpati, Anies dan Agus akan kehilangan potensi suara cukup berarti. Warga ambang yang sudah jatuh hati pada program lapangan kerja Anies, dan sudah terpesona oleh tampilan cool Agus, bisa saja meninggalkan mereka.
Jadi, buat Anies dan Agus selamat memutar otak untuk mencari inovasi baru guna mematri “kebocoran” akibat unjuk rasa ini. Sebagai orang-orang yang dikenal cerdas, keduanya pastilah sudah punya resep untuk itu semua. ****
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H