Yang mereka cari adalah kebenaran, keadilan, dan keharmonisan.
Cao Dai Temple berdiri di lahan yang sangat luas, di sini tidak hanya berdiri kuil, tapi juga ada biara dan rumah sakit.
Arsitektur kuilnya sendiri, boleh percaya atau tidak, tidak dirancang oleh manusia, tapi dari surga. Jadi Kuil suci ini, dibentuk dan dibangun sebagaimana perintah dari surga.
Hasilnya tidak mengecawakan. Indah sekali!
Tour leader kami bahkan mengakui kalau ia tidak sepenuhnya mengerti bahasa dan ritual penganut Cao Dai.
Begitulah Vietnam, punya ragam penganut dan kepercayaan. Yang menarik, selain menjadi daya tarik turis, Kuil agama dan daerah sekitarnya sebenarnya adalah provinsi kecil, yaitu provinsi bernama Tay Ninh - sang pendiri agama Cao Dai.
Yang menarik lagi, karena dibentuk pada tahun 1926, atau pada masa kolonial Prancis. Pemerintah kolonial membebaskan penduduk setempat untuk menganut agama ini.
Perjanjian ini terpampang pada dinding di antara pintu masuk Cao Dai Temple.