Tanjung Balai, empat jam perjalanan dari Medan merupakan rumah untuk berbagai etnis: Cina, Nias, Batak, Sunda, Jawa, Melayu.
Tanjung Balai memiliki minoritas Buddha, sebagian mereka adalah keturunan pedagang serta pengrajin dari Tiongkok.
Selain kasus Meliana, pembangunan patung Buddha di vihara Tri Ratna sempat memunculkan reaksi keras para pemimpin organisasi Islam di sana pada 2011.
Protes dan demo digelar agar patung Buddha tersebut diturunkan. Patung itu telah mencoreng Tanjung Balai sebagai kota Islam.
Setara Institut, sebuah lembaga pemantau HAM di Jakarta mencatat, periode tahun 1967 sampai 2017 ada 97 kasus penodaan agama di Indonesia.
Terakhir yang dijerat penodaan agama adalah Abraham Ben Moses. Pengadilan Negeri Tangerang menyatakan ia bersalah menodai agama Muslim lewat Facebook dan YouTube.
Bulan Mei lalu, Abraham divonis empat tahun penjara serta denda Rp 50 juta.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H