Ini adalah contoh penjelasan yang patut disampaikan kepada para murid agar mereka dapat memahami makna di balik aturan disiplin yang diterapkan. Memang terkesan bertele-tele, panjang dan lebar, namun karena kita hendak mendidik para remaja menuju usia dewasa yang optimal, yang bijaksana dan juga penuh keterbukaan, maka kita perlu mengupayakan hal ini.
Seni lain dalam mendidik remaja adalah ikutlah dalam beberapa permainan mereka di sekolah seperti olah raga bersama, makan bersama mereka, berbincang di suasana informal di luar kelas dengan mereka.Â
Dekati mereka dengan memahami kegemaran mereka, dan pendekatan informal ini sangat memberi arti bagi para remaja untuk belajar dengan orang dewasa seperti kita. Mereka lebih mudah cair dan menyatu dengan pendidikan yang kita berikan jika kita berupaya untuk masuk ke area mereka lewat hal-hal informal di atas.
Ini sebagian pengalaman yang dapat penulis bagikan kepada para pembaca, semoga memberi manfaat kepada para orangtua dan pendidik yang berhadapan dengan para remaja saat ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H