Sekarang, harga BBM sudah mengalami kenaikan. Ada penolakan dan ada yang masih memaklumi. 58,7 persen responden LSI menolak dan tidak mempermasalahkan penambahan hutang. Aduh, bukankah ini suatu cara berpikir yang salah juga? Menambah hutang bukannya dulu menjadi senjata empuk bagi pihak oposisi Istana untuk menyerang? Kenapa sekarang masalah hutang negara ini perlu dipinggirkan asal harga BBM tidak naik?Â
Rakyat dan mahasiswa menolak di sana dan di mari. Tapi, di luar lingkaran yang menolak, hingga berdemonstrasi di jalanan, kehidupan tetap berjalan. Entah itu berjalan lancar atau dipaksakan lancar. Begitulah kenyataan yang selalu terjadi.Â
Di luar lingkaran demonstrasi dan orasi mahasiswa-mahasiswa yang idealis, tetap berjalan kehidupan dan perdagangan orang-orang yang tetap ingin hidup dan makan enak di esok hari.
Ditulis di Pekanbaru pada 5 September 2022
Referensi:
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H