Mohon tunggu...
ARIF R. SALEH
ARIF R. SALEH Mohon Tunggu... Guru - SSM

Menyenangi Kata Kesepian dan Gaduh

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

4 Tips Lebih Nyaman Berwisata ke Bromo, Nomor 2 Jarang yang Tahu

30 Desember 2023   08:09 Diperbarui: 30 Desember 2023   08:26 4256
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemandangan alam Cemorolawang. Sumber: Dokpri

Menginap saat berwisata ke suatu tempat memberikan beberapa manfaat seperti misalnya mengurangi kelelahan akibat perjalanan jauh, menikmati suasana malam di tempat wisata, dan menjelajah tradisi masyarakat setempat.

Jika ke Bromo masuk lewat Jalan Raya Bromo (Kabupaten Probolinggo), sesampainya di Desa Sukapura hingga Desa Ngadisari bertebaran tempat menginap mulai dari homestay sampai hotel berbintang.

Pemandangan alam Cemorolawang. Sumber: Dokpri
Pemandangan alam Cemorolawang. Sumber: Dokpri

Jika menginap, perlu mempertimbangkan pilihan apakah ingin menikmati suasana pemandangan alam sekitar ataukah ingin menikmati kehidupan malam sekitar masyarakat dengan nonkrong di cafe dan lainnya.

Pilihan menginap dengan menikmati pemandangan alam dan kehidupan masyarakat sekitar (Tengger) lebih baik yang dekat ke Gunung Bromo. Sedangkan untuk lebih menikmati kehidupan malam sembari ngobrol di Cafe dan lainnya disarankan di pusat Kecamatan Sukapura.

Baik yang dekat dengan Gunung Bromo dan pusat Kecamatan Sukapura banyak bertebaran penginapan mulai yang ramah kantong hingga berkelas.

Jika menginap di pusat Kecamatan Sukapura, wisatawan dapat jalan-jalan malam dan nongkrong di beberapa tempat keramaian semisal cafe, pusat belanja dan kuliner. Sedangkan yang dekat Gunung Bromo dapat menyempatkan jalan-jalan sore hari melihat kehidupan masyarakat sekitar lingkungan tempat menginap sehingga chek-in penginapan usahakan pada siang harinya.

Untuk sewa Jeep tidak ada perbedaan harga mencolok antara yang dekat dengan Gunung Bromo (sekitar Cemorolawang) ataupun yang agak jauh (semisal pusat Kecamatan Sukapura). Andaipun ada perbedaan dimungkinkan selisihnya hanya 50 ribu rupiah.

Ketiga, Menentukan Sunrise Point.

Melihat sunrise saat berwisata ke Gunung Bromo dambaan semua wisatawan. Pemandangan alam yang spektakuler dan juga berlanjut ke indahnya samudera awan di hamparan padang pasir dari beberapa sunrise point.

Wisatawan dapat menentukan sunrise point dengan beberapa tempat terbaik seperti Pananjakan, Seruni Point, Bukit Kingkong, Bukit Cinta dan lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun