Di tengah Lautan Pasir Bromo terdapat kerucut vulkanik aktif yang menjulang tinggi, yang disebut Gunung Bromo. Pemandangan ini menciptakan lanskap yang unik dan mempesona.
Kedua, sunrise yang memesona. Pemandangan paling terkenal di Gunung Bromo adalah matahari terbitnya. Banyak wisatawan berangkat ke Gunung Bromo pada dini hari untuk menyaksikan matahari terbit, khususnya di Puncak Penanjakan.
Dari Puncak Pananjakan, pengunjung dapat menyaksikan sinar matahari yang perlahan muncul di balik gunung-gunung dan menyinari Lautan Pasir Bromo. Menciptakan pemandangan yang sangat spektakuler.
Jika gagal melihat sunrise karena langit tertutup awan, berkelilinglah di area Puncak Pananjakan, di situ akan ditemukan pemandangan menakjubkan kawasan lautan pasir berlatar Gunung Batok dan Gunung Semeru. Seiring turunnya kabut, Negeri di Atas Awan nyata ada di depan kita.
Puncak Pananjakan juga menjadi surga bagi para fotografer. Pemandangan yang menakjubkan menawarkan peluang foto lanskap yang spektakuler.
Ketiga, keunikan Pasir Berbisik. Hal yang membuat Pasir Berbisik indah adalah suara yang dihasilkannya.Â
Ketika langkah kaki atau gerakan lainnya mengganggu butiran-butiran pasir, mereka menghasilkan suara seperti desiran angin atau bisikan yang khas.Â
Suara ini menciptakan atmosfer yang misterius dan memberikan pengalaman yang tidak biasa bagi pengunjung.
Keempat, menyewa kuda untuk menjelajahi sekitar kawasan pasir Bromo. Di sekitar kawasan Bromo, banyak sewa kuda untuk menjelajahi daerah sekitar dengan cara yang lebih santai. Anda dapat menikmati pemandangan alam yang indah sambil mengendarai kuda.
Jangan lupa mendokumentasikan kegiatan berkuda saat di lautan pasir Bromo. Sensasinya berbeda dan luar biasa sebagai kenangan tak terhingga.