Mohon tunggu...
D. Wibhyanto
D. Wibhyanto Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Bidang Sastra, Sosial dan Budaya

Penulis Novel CLARA-Putri Seorang Mafia, dan SANDHYAKALANING BARUKLINTING - Tragedi Kisah Tersembunyi, Fiksi Sejarah (2023). Penghobi Traveling, Melukis dan Menulis Sastra, Seni, dan bidang Sosial Budaya.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Liburan Sekolah, "Yuk, ke Rumah Mbah Saja di Desa"

4 Juli 2023   12:18 Diperbarui: 7 Juli 2023   05:58 1092
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rumah mbah Mul, di desa Mbengan Lor, Sawangan (foto:wibhyanto/dokumen pribadi)

Tentu saja, itu semua menjadi sebuah rangkaian pengalaman perjalanan liburan keluarga yang menyenangkan dan penuh kesan bagi kami semua, putra putri dan para cucu mbah Mul di desa.

Penuh Kesan dan Bermanfaat

Menurut penulis, menginap ramai-ramai di rumah mbah untuk mengisi liburan sekolah memiliki banyak manfaat, terutama bagi anak anak, antara lain:

Kebersamaan: kita dapat menghabiskan waktu berkualitas dengan keluarga dan teman-teman tanpa ada gangguan dari hiruk-pikuk kota.

Mengenang Masa Lalu: Rumah mbah sering kali memiliki nilai sejarah dan kenangan yang mendalam. Ini bisa menjadi kesempatan untuk mendengarkan cerita-cerita menarik tentang masa lalu.

Hidup Sederhana: Suasana desa dan kehidupan mbah akan membawa kita kembali ke alam desa dan mempererat hubungan dengan alam sekitar.

Pengalaman Camping: Menginap di rumah mbah dapat memberikan pengalaman camping tanpa harus meninggalkan kenyamanan rumah. Nikmati saja keseruannya.

anak anak bermain hujan di rumah mbah (foto:wibhyanto/dokumenn pribadi)
anak anak bermain hujan di rumah mbah (foto:wibhyanto/dokumenn pribadi)

Tips Liburan di Rumah Mbah di Desa

Menurut catatan penulis, ada beberapa tips ketika berlibur ke rumah mbah di desa, berlibur ke rumah kerabat di gunung, atau berkunjung ke rumah saudara di daerah pedalaman, antara lain:

Rencanakan dengan Baik: Hubungi keluarga atau mbah terlebih dahulu untuk merencanakan kunjungan kamu. Pastikan mereka menyambut dengan senang hati dan mengetahui jadwal kedatangan rombonganmu.

Packing yang Tepat: Pastikan membawa pakaian yang sesuai dengan iklim desa dan kegiatan yang akan dilakukan. Selalu siapkan jaket atau mantel ringan karena suhu di desa cenderung lebih sejuk, terutama di malam hari. Penting juga membawa tikar untuk alas duduk atau tiduran di lantai.

Menjalin Hubungan: Terlibatlah dalam kehidupan sehari-hari di desa. Cobalah berbaur dengan penduduk setempat, ikuti kegiatan mereka, misalnya kegiatan kerja bakti. Dan jadikan itu bagian dari kegiatan selama liburan yang menyenangkan di tempat mbah. Libatkan anak anak untuk ikut serta kegiatan.

Hargai Budaya dan Adat Istiadat: Hormati dan ikuti peraturan serta adat istiadat setempat. Ajukan pertanyaan dengan sopan tentang tradisi, mitos, legenda dan cerita-cerita yang ada di desa.

festival kesenian di desa Mbenan Lor di depan rumah mbah (foto:wibhyanto/dokumen pribadi)
festival kesenian di desa Mbenan Lor di depan rumah mbah (foto:wibhyanto/dokumen pribadi)

Menghadapi Tantangan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun