Mohon tunggu...
Anis Contess
Anis Contess Mohon Tunggu... Guru - Penulis, guru

aniesday18@gmail.com. Perjuangan adalah pelaksanaan kata-kata. Mari tebar cinta dengan kata-kata.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Ke Pantai Pasir Hitam Sambelia Lombok, Ada yang Mirip Dewa Bujana

24 Desember 2019   03:19 Diperbarui: 24 Desember 2019   05:42 767
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pose di atas jembatan  sungai kecil menuju pantai, ada yang mirip Dewa Bujana loh

Padahal Ziko asli dari daratan Lombok ini,  tapi seperti baru pertama kali saja polahnya.  Berlari kesana kemari,  naik turun karang,  berpose di berbagai tempat. Tak ada lelah.  " Demi foto ini, " tuturnya ketika saya olok akibat kelakuan hebohnya. 

Saya maklum,  biasanya dia menjadi relawan ketika bencana datang.  Seperti  gempa beberapa waktu lalu.  Manalah sempat menikmati rekreasi apalagi berfoto  foto seperti saat ini.  Pasti yang ada dalam pikiran dan prioritas kegiatan  adalah membantu korban.  Memikirkan orang lain saja.  Bukan bersenang-senang seperti sekarang  ini. 

Berfoto dengan anak - anak Batu Jong
Berfoto dengan anak - anak Batu Jong

Perjalanan kami kali ini sebetulnya juga bukan untuk pelesiran.  Ada misi literasi yang kami emban. Mbak Leya mengajak saya  kampanye ke daerah- daerah yang dulu terdampak gempa di Lombok Timur. Batu Jong, itu nama dusun pertama  yang kami singgahi pada Senen,  23 Desember 2019 kemarin.  Sebelum akhirnya mobil diarahkan Pak Leo parkir di pantai indah Sembalun.  

Leya, telaten membimbing ibu-ibu membaca
Leya, telaten membimbing ibu-ibu membaca

Untuk makan siang, itu tujuan utama pak Leo memarkir kendaraan di pinggir sana. Perut yang berbunyi karena sedari pagi belum terisi nasi membuat kami lahap menyantap makanan.  Bahwa ada pantai indah yang dia pilihkan untuk tempat kami makan tak jauh dari lokasi,  ini adalah bonus perjalanan ini.  Karunia Tuhan yang tak henti saya sukuri.

Pose di atas jembatan  sungai kecil menuju pantai, ada yang mirip Dewa Bujana loh               
        googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-712092287234656005-412');});
Pose di atas jembatan  sungai kecil menuju pantai, ada yang mirip Dewa Bujana loh googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-712092287234656005-412');});

Suasana damai begitu kental saya rasakan, sempat tidur dan rebahan. Bahkan Mbak Leya bisa pula merekam gambar ditingkah gemericik air sungai yang mengalir,  natural, suara alam yang sesungguhnya. 

Karena kerasan, mereka tunaikan solat dzuhur ditempat ini pula. Tidak beranjak mencari musholla di daerah terdekat. Ingin berpuas menikmati elok ciptaan Tuhan lebih lama,  itu alasan utama. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun