Untuk teman-teman yang tidak mencoba hal-hal yang katanya 'masih muda, cobalah untuk nakal' ucapkan terima kasih kepada diri sendiri karena dengan kekolotan dan kepolosan yang kalian punya, hidup kalian aman dan tentram karena kalian membingkai masa lalu dan berjalan menuju masa depan dengan penuh kehati-hatian dan kewaspadaan untuk tidak menghancurkan diri sendiri.
Untuk teman-teman yang telah masuk dan mencoba hal-hal yang demikian maka maafkanlah diri sendiri dan kembalilah kepada hal-hal yang lebih baik. Sadari bahwa itu adalah kesalahan dan bukan kebenaran yang kalian ciptakan dalam kepala kalian sendiri. Kalian, tetap punya kesempatan untuk mendapatkan hal-hal yang pantas dan layak serta terbaik di masa depan.
Jangan pernah merasa bahwa karena memiliki masa lalu yang kelam, hitam dan di masa depan merasa tidak layak mendapatkan hal-hal yang terbaik maka itu adalah pikiran yang salah bahwa setiap orang apapun masa lalunya tetap punya kesempatan untuk mendapatkan hal-hal yang baik, pantas dan layak. Ucapkan, terima kasih kepada diri sendiri bahwa benar bahwa kalian melakukan kesalahan dan terima kasih karena telah memperbaiki kesalahan menjadi kebenaran serta menjadi manusia lebih baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H