Mohon tunggu...
Andre Lolong
Andre Lolong Mohon Tunggu... Insinyur - Follow me @andre_gemala

Husband of a caring wife, father of two, car enthusiast, motorsport freak, Life learner..

Selanjutnya

Tutup

Balap Artikel Utama

Persembahan dari Hamilton pada Balap Ke-300 di French Grand Prix

28 Juli 2022   01:39 Diperbarui: 28 Juli 2022   12:46 1043
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pebalap Lewis Hamilton, usai berhasil menjuarai GP Tuscan, Minggu (13/9/2020) malam WIB.| AFP/JENNIFER LORENZINI via Kompas.com

Sang Ayah juga rela nyambi kerja sebagai kontraktor, salesman, estate agent dan pencuci piring untuk tambah-tambah penghasilan agar Lewis bisa terus berkarier di balap.

Bersama Sang Ayah; Anthony Hamilton (eurosport.com)
Bersama Sang Ayah; Anthony Hamilton (eurosport.com)

Perjuangan orangtua Hamilton diiringi dengan prestasi-prestasi baik Lewis yang menjuarai Formula UK 2002, lalu dua kali juara seri di Macau dan Bahrain pada kejuaraan F3 2003, lima belas kali juara seri F3 di 2005 kemudian juara GP2 di tahun 2006.

Vodafone McLaren Mercedes menjadi F1 team pertama bagi Hamilton. Australia 2007 adalah debutnya, dan ia juara 3 disitu! Terus naik podium hingga maiden victory-nya di Canada 2007. 

Juara seri 4 kali di 2007, 12 kali podium dan hanya sekali retired membuat Hamilton mencapai posisi runner-up di penghujung musim pertamanya. Hanya terpaut 1 point dari juara dunia 2007; Kimi Raikkonen. Di tahun berikutnya; 2008, Hamilton tidak terbendung lagi. 

Dengan unggul 7 points dari kandidat juara dunia saat itu; Filipe Massa di Ferrari, Hamilton cukup finish di posisi ke-5 di seri penutup di Brazil untuk mendapatkan mahkota juara dunia pertamanya.

Hamilton saat membela McLaren Team (dreamstime.com)
Hamilton saat membela McLaren Team (dreamstime.com)

Kontrak bersama McLaren selesai di 2012 dan lanjut dengan Tim Mercedes-AMG Petronas F1; jelmaan Tim Brawn yang dibeli Mercedes sebelumnya. Hamilton bersama Mercedes-AMG mendominasi Formula 1 dengan 6 kali juara dunia dan 7 kali Juara Kontruktor dari tahun 2014 -- 2020.

Apa artinya sosok jagoan di Formula 1 tanpa persaingan dengan musuh-musuh bebuyutan? 

Rivalries Hamilton dengan pembalap pesaingnya membuat olahraga Formula 1 jadi semakin menarik, seperti jaman Ayrton Senna dengan nemesis-nya; Alain Prost. James Hunt dengan Niki Lauda. Michael Schumacher dengan Mika Hakkinen.

Hamilton bersaing pertama kali dengan teammate-nya di McLaren; Fernando Alonso di tahun 2007. Sebagai pembalap utama McLaren saat itu, beban berada di pundak Alonso. Namun Alonso tidak dapat mengimbangi cemerlangnya si anak baru; Hamilton di track. Alonso hengkang dari McLaren di penghujung musim 2007.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun