Â
- PENUTUP
- Kesimpulan
           Dari pembahasan di atas maka dapat disimpulkan bahwa skenario pembelajaran (the magic learning strategy) matematika dapat memudahkan siswa untuk menyerap konsep-konsep matematika, melatih dasar-dasar logika berpikir, adalah pembelajaran yang menyenangkan dan mengasyikkan yang tidak merampas hak siswa untuk mengaktualisasikan dirinya.
- Saran
           Alangkah indahnya dan betapa majunya pendidikan di Indonesia ini bila para guru yang  patut digugu dan ditiru (bahkan wagu tur kuru) mau bersikap kasih sayang terhadap para siswanya. Tidak menganggap siswanya adalah musuh yang bodoh dan patut dibodohi, sebaiknya selalu membimbing siswanya untuk mencapai tujuannya dan mau bersikap memanusiakan mereka. Bila ingin pendidikan di Indonesia maju, hendaknya dimulai dari pendidikannya yang selalu ingin berubah, ingin maju dan ingin menambah pengetahuannya baik melalui jalur formal maupun informal.
           Tiga komponen penting yang menunjang kemajuan sekolah adalah guru, pemerintah dan masyarakat. Ketiga komponen ini harus bersatu padu untuk bersama-sama memajukan sekolah sebagai basisnya pendidikan. Tanpa adanya kerja sama itu, kemajuan sekolah hanyalah mimpi, bahkan mungkin mimpi buruk.
           Untuk saudara-saudaraku di SMAN 1 Dompu, hendaknya diusahakan peningkatan kualitas dan kuantitas kerja sama dengan lembaga pendidikan yang lain terutama di forum MGMP dengan harapan para guru mampu dan mau merubah dirinya menjadi lebih baik.
Â
Â
DAFTARA PUSTAKA
Arifin, 2012. Kompetensi Guru dan Strategi Pengembangannya. Malang: Penerbit Lilin
Ayres, Jr dan Mendelsosn, Elliot. 2009. Calculus Fifth Editions Schaum’s Outlines. New York: Mc Graw Hill