Langkah selanjutnya adalah mencari sponsor yang bisa mendanai filmmu. Sebelum mulai produksi film, kamu bisa mencari sponsor untuk mendapatkan pendanaan. Kamu bisa menawarkan brand yang sesuai dengan naskah  atau konsep film yang kamu buat. Misalnya di dalam naskah, terdapat adegan di dalam coffee shop, maka kamu bisa menawarkan coffee shop untuk melakukan placement product di dalam filmmu. Adapun penawaran lain yang bisa kamu gunakan adalah barter untuk membuatkan video komersil singkat untuk brand tersebut. Jangan terlalu mepet untuk mencari sponsor dengan jadwal produksi agar brand mempunyai waktu yang cukup untuk memutuskan bekerja sama atau tidak.Â
4. Bekerja sama atau mencari partnershipÂ
Hampir sama dengan sponsor, kamu bisa partner untuk diajak bekerja sama. Kamu bisa mengajak suatu brand atau production house untuk diajak berkolaborasi. Dalam kolaborasi ini, dana bisa berasal dari swadaya tim atau sama-sama mencari sponsor. Dengan berkolaborasi, selain mendapatkan relasi dan pengalaman baru, biaya dana produksi tidak akan seberat ketika ditanggung sendirian.
5. Mengikuti Acara Ciputra Film FestivalÂ
Langkah selanjutnya untuk bisa mendapatkan pendanaan adalah mengikuti rangkaian acara Ciputra Film Festival yang akan dimulai pada tanggal 29 Mei hingga 3 Juni nanti. Disini, akan ada expert session yang membahas mengenai funding untuk Sineas. Selain itu, akan ada community forum dimana akan ada banyak Sineas yang hadir. Disini, kamu bisa saling sharing dan berbagai pengalaman dalam melakukan produksi film. Bahkan, kamu juga bisa mencoba mengajak kolaborasi, lho! Pastikan jangan sampai ketinggalan informasi dengan memfollow akun Instagram Ciputra Film Festival.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H