Ternyata struk belanja merupakan bukti otentik yang sangat penting dalam proses transaksi jual beli.
Jika saja saat itu saya langsung buru-buru membuang atau bahkan merobek struk belanjaan tersebut tentu saya tidak dapat melakukan komplain kepada pihak toko.
Alasan komplain dan bukti foto serta video saja tidak cukup tanpa didasari dengan adanya struk belanja. Untuk itu, kita sebagai pelanggan jangan terlalu buru-buru membuang struk belanja transaksi jual beli.Â
Jika terjadi ketidakcocokan harga atau komplain customer seperti yang saya alami maka keberadaan struk belanja adalah sangat penting dan wajib ada untuk diperlihatkan kepada pihak toko atau penjual.
Jangan salahkan pihak toko jika tidak mau menerima komplain karena tidak adanya struk belanjaan. Bahkan jika masalah tersebut kita bawa ke pihak yang berwenang sekalipun maka tetap tidak akan dapat diproses.
Lalu, apa saja yang dapat dibenahi oleh pihak toko atau penjual?
1. Memastikan harga barang agar pembeli tidak bingung.
Pada kasus yang saya alami ini memang dapat terjadi karena adanya dua buah tempelan harga pada bunga tersebut.
Seharusnya jika ada barang yang dijual dengan harga promo maka informasi harga sebelumnya harus dicopot agar pembeli maupun pihak kasir tidak keliru dalam menentukan harga barang.
2. Mengontrol kinerja kasir agar lebih teliti dan fokus.
Kasir merupakan petugas yang memiliki tanggung jawab yang besar karena berurusan dengan masalah keuangan.