Muara dari segala upaya menjaga kesehatan jiwa dapat bergantung pada pola spiritual seseorang.
Ketika kita dapat senantiasa selalu bersyukur terhadap apa yang telah dilimpahkan oleh tuhan kepada diri ini, selalu mendekatkan diri kepada ajaran agama, dan selalu mengingat Tuhan maka hal tersebut dapat mempengaruhi kesehatan jiwa seseorang.Â
Kita bisa saja mengadukan segala sesuatu yang kita rasakan kepada Tuhan. Karena efeknya akan memberikan kedamaian dalam hati dan pikiran yang berimbas kepada kesehatan jiwa seseorang.
Selamat Hari Kesehatan Jiwa Sedunia yang diperingati setiap tanggal 10 Oktober.
Marilah kita sama-sama untuk selalu menjaga kesehatan jiwa karena hal itu merupakan sesuatu yang sangat penting.
Bersikaplah bodo amat ketika diperlukan demi menjaga kesehatan jiwa.
Bahagia dulu baru sehat, atau sehat dulu baru bahagia? Yang jelas keduanya memiliki keterkaitan yang sangat erat satu sama lain dan kita harus mampu mengelolanya secara seimbang.
Ayo jiwa-jiwa yang sehat, anda pasti bisa!
*****
Salam berbagi dan menginspirasi.