Mohon tunggu...
Ainag Al Ghaniyu
Ainag Al Ghaniyu Mohon Tunggu... Buruh - a jannah seeker

Writing for healing

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Saatnya Menyenangkan Diri Sendiri, Wahai Perempuan

7 Maret 2021   17:44 Diperbarui: 7 Maret 2021   18:11 240
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Canva Creatives| Dokpri

Kita mudah sekali merasa terintimidasi dengan kebahagiaan yang ditampakan orang lain. Terlebih bagi kaum perempuan, sedikit-sedikit dalam pandangannya terlihat bahwa rumput tetangga selalu lebih hijau. Perempuan yang berperan sebagai tulang punggung keluarga, seorang single mom, atau menjalani kehidupan yang berat lainnya lebih rentan dengan kondisi ini.

Dari beberapa penelitian diketahui bahwa kaum hawa lebih mudah stres dan mengalami gangguan psikologis. Di tengah keterbatasan masing-masing, baik waktu, dana, beban harian, dan kondisi lain, kebanyakan perempuan masih terlalu banyak pertimbangan ketika ingin menyenangkan diri sendiri. 

Di sisi lain, perempuan, khususnya mereka yang menanggung beban untuk menghidupi atau merawat orang lain, misalkan suami, anak, orang tua, saudara atau bahkan tanggung jawab terhadap manusia di luar keluarga terkait pekerjaan, dituntut untuk selalu terjaga kewarasannya.

Kewarasan jiwa dan raga. Sehat lahir dan batin. 

Maka mau tak mau perempuan diharapkan juga mengupayakan dengan sungguh-sungguh, kesempatan dan cara untuk menyenangkan diri sendiri, di sela padatnya tuntutan hidup. 

Ada berbagai cara mulai yang bersifat rutinitas harian maupun insidentil, yang gratis ataupun berbayar, yang murah maupun mahal, yang membutuhkan ekstra usaha atau yang bisa dikerjakan tanpa repot berlebihan.

Versi saya adalah berikut ini.

1. Tidur Lebih Dari Cukup

Tidur merupakan rutinitas, setiap orang lazim melakukannya setiap hari. Namun sesekali tidur yang melebihi waktu yang rutin kita ambil jadi kebutuhan mendesak. Terutama bila stamina mulai menurun atau ada hari-hari yang dirasa lebih berat. Bisa ditambahkan waktu tidur malam atau siang. Atau sebisanya kita mencuri waktu.

Hadiah termudah tanpa rasa bersalah bagi diri ini!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun