Mohon tunggu...
AGUS WAHYUDI
AGUS WAHYUDI Mohon Tunggu... Jurnalis - setiap orang pasti punya kisah mengagumkan

Jurnalis l Nomine Best in Citizen Journalism Kompasiana Award 2022

Selanjutnya

Tutup

Surabaya Artikel Utama

5 PR Penting di Kota Lama Surabaya

20 Juni 2024   11:08 Diperbarui: 9 Juli 2024   14:01 930
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Cat warna-warni itu justru dianggap merusak. Hingga akhirnya pandemi datang dan kawasan tersebut seolah kembali ke bentuk awalnya.

Kini, kendati masih jelas cat warna-warni hasil revitalisasi, kondisi Jalan Panggung terlihat kumuh. Lampu-lampu hias yang terlihat dominan banyak yang rusak.

Pun dengan aktivitas pasar ikan dengan segala keramaian yang juga menggunakan bagian dari jalan masih ada dan menghadirkan ketidaknyamanan.

Untuk diketahui, Kota Lama digolongkan sebagai kawasan heritage karena telah memenuhi empat kriteria, yakni estetika, kejamakan, peranan sejarah, dan memperkuat kawasan.

***

Kehadiran Kota Lama Surabaya sejatinya sudah lama dinanti. Karena di sana banyak bangunan dengan arsitektur lama yang indah. Bangunan-bangunan yang bersejarah yang dibiarkan tak terurus alias mangkak.

Di antara bangunan berjarah itu adalah Gedung Internatio, Gedung Cerutu, Pabrik Limun (Siropen), Museum Hoofdbureau, Gedung HVA (PTPN IX), Kantor Pos Kebonrojo (Hogere Burger School), De Javasche Bank, dan Penjara Kalisosok.

Gedung Internatio yang paling banyak jadi jujugan wisatawan. | Foto: Diskominfo Surabaya 
Gedung Internatio yang paling banyak jadi jujugan wisatawan. | Foto: Diskominfo Surabaya 


Banyak kalangan mempertanyakan kesungguhan Pemerintah Kota Surabaya mengurus bangunan-bangunan bernilai sejarah tersebut. Karena hal itu sangat mempengaruhi wajah Kota Pahlawan.

Senin (17/6/2024) lalu, saya ke Kota Lama Surabaya zona Eropa. Saya penasaran, seberapa jauh persiapan yang dilakukan dan kondisi mutakhir jelang launching.

Saya datang sekitar pukul 13.00 WIB. Lokasi pertama yang saya tuju di Jalan Mliwis. Saya melihat subanyak bangunan sudah dicat. Pedentrian juga ditata rapi. Taman-taman juga dipercantik. Tidak terlihat sampah berceceran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Surabaya Selengkapnya
Lihat Surabaya Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun