Terus terang teman, air mataku mengalir membaca bagian ini. Tidak ada kata Islam sama sekali dalam novel ini. Tapi, kalimat-kalimat pada kutipan itu, aku rasa penuh dengan nilai Islam yang hakiki. Betapa kecintaan kepada Ibu, Betapa ketaatan Istri pada Suami dan betapa Tanggungjawab Suami pada Istri dan Ibunya semuanya terlukis dengan mozaik yang indah sekaligus mengharukan.
Segera saja sebuah kesadaran menyelinap dibenakku. Bahwa Jepang menjadi negara maju sekarang ini, boleh jadi karena mereka terus menerus melahirkan orang-orang besar. Orang-orang dengan kecerdasan, integritas, keberanian dan kerelaan untuk berkorban. Orang-orang yang sekarang sangat kita harapkan muncul di negeri kita ini. Orang-orang yang seperti tidak pernah lagi lahir di sini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H