Mohon tunggu...
Telisik Data
Telisik Data Mohon Tunggu... Penulis - write like nobody will rate you

Fakta dan data otentik adalah oase di tengah padang tafsir | esdia81@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Mencari Penangkal "Superbugs", dari Susu Platipus hingga Bunga Tembakau

3 September 2018   06:20 Diperbarui: 3 September 2018   08:06 663
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anatomi platipus yang menunjukkan kelenjar susu di bawah perut hewan itu (Cambridge Natural History).

Kemiripan dengan hewan aves lainnya adalah saluran pencernaannya tidak memiliki lambung, dari kerongkongan (esofagus) langsung bablas menuju usus halus. Struktur ovariumnya juga identik dengan unggas, hanya sebelah kiri yang berfungsi.

Jika kelompok mamalia lain umumnya melahirkan dan memiliki puting susu, platipus tidak demikian. Hewan asli Australia ini berkembangbiak dengan cara bertelur, sedangkan cairan susu untuk anakannya dikeluarkan melalui pori-pori di bawah perut.

Anatomi platipus yang menunjukkan kelenjar susu di bawah perut hewan itu (Cambridge Natural History).
Anatomi platipus yang menunjukkan kelenjar susu di bawah perut hewan itu (Cambridge Natural History).
Induk platipus memberikan perlindungan antibiotik melalui cairan susu ketika telur sudah menetas. Sedangkan bayi mamalia lain secara umum memperoleh kekebalan warisan ketika berada dalam rahim induknya.

Berbagai keunikan platipus mendorong rasa ingin tahu  Ashwantha Kumar  Enjapoori dari Deakin University, Australia, untuk mengetahui aspek biokimiawinya.

Riset tim tahun 2014 menemukan bahwa monotreme lactation protein atau MLP dalam cairan susu  platipus mengandung antibiotik khusus yang ampuh terhadap patogen Staphylococcus aureus dan Enterococcus faecalis.

Penelitian lanjutan tahun 2017 mengungkap struktur protein MLP yang bentuknya khas, berpilin kecil dan rapat seperti bentuk rambut yang keriting.

 Karena bentuknya yang mirip rambut bintang film Shirley Temple, peneliti memberi nama MLP  dengan sebutan protein "Shirley Temple".

Perhatian  Janet Newman, kepala peneliti dari CSIRO, berikutnya  adalah mencari tahu hubungan antara bentuk MLP super keriting tersebut dengan kemampuannya membunuh bakteri  patogen.

Bunga tembakau bukan untuk rokok

Australia tampaknya memiliki minat besar dalam penelitian terkait zat antibiotik baru.

Selain susu platipus, peneliti dari La Trobe University juga menemukan peptida --protein kecil-- yang berasal dari bunga tembakau, Nicotiana alata.   Peptida tersebut bernama NaD1, yang dapat menghancurkan membran sel jamur Candida albicans.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun