Hindari Berkoar Tentang Tempat Terdahulu sebagai Pembanding
Beberapa orang suka sekali membanding-bandingkan kondisinya yang sekarang dengan yang dahulu. Termasuk bagi seorang pekerja yang berpindah ke tempat baru tidak jarang masih menceritakan sisi keunggulan tempat kerjanya yang lama dan membandingkannya dengan tempatnya yang saat ini. Biasanya hal itu dilakukan kala ada obrolan atau diskusi dengan orang lain yang membahas perihal situasi kerja.
Hanya saja kita mungkin kelepasan untuk mengontrol setiap kata sehingga terlontar pernyataan yang mengesankan bahwa tempat kerja kita yang dulu adalah lebih baik. Padahal sikap semacam itu bisa menjadi bumerang tersendiri bagi kita terutama dalam menciptakan kesan penilaian yang kurang baik dari orang lain. Apalagi mengingat status kita sebagai orang baru yang semestinya berusaha untuk mengenal dan mencintai tempat yang baru dan move on dari situasi yang lama. Bukan sebaliknya.
Kemampuan beradaptasi dengan lingkungan yang baru merupakan salah satu kemampuan penting yang diperlukan agar seseorang bisa mengakeselerasi performa kerjanya. Terkadang hambatan kerja seseorang itu muncul bukan dari aspek teknis semata, melainkan juga dari aspek non teknis.Â
Ketika kita sudah merasa nyaman dengan lingkungan yang baru maka efek positifnya akan menular pada cara kita menjalani pekerjaan didalamnya. Dan untuk memulai semuanya terlebih dahulu kita harus melepaskan setiap kecanggunggan dan kekikukan yang kita alami.
Salam hangat,
Agil S Habib
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H