Bagaimana bila sakit berlanjut melebihi batasan hari tersebut, atau ada ekstra pengobatan dan tindakan medis lain, yang membuatnya lebih lama beristirahat?Â
Kembali lagi pada kebijakan internal perihal kondisi tersebut yang biasanya ada dalam pasal-pasal aturan internal perusahaan atau institusi.Â
3. Bila kantor membayar biaya BPJS, ditambah asuransi kesehatan, itu hak karyawan yang melekat dengan pemberian izin bila sakit.
Dibayarin setiap bulan dengan memotong dari gaji karyawan, mengapa tak digunakan pada saat kondisi kesehatan terganggu.Â
Datanglah ke dokter atau klinik terdekat, dan mintalah surat keterangan sakit sebagai dokumen ijin bagi kantor.Â
Perusahaan memberikan kenyamanan bekerja pada saat sehat, Â sama halnya degan kenyamanan berobat pada saat tak sehat, demi menjadi nilai tambah kesejahteraan bagi pekerja tersebut.Â
Bahkan asuransi kesehatan tersebut pun kadang termasuk buat buah hati dan pasangan karyawan.Â
4. Kalau sudah diizinkan istirahat, jangan istirahat tapi terus main HP dan medsos.Â
Kondisi tubuh lagi ndak fit, dikasih izin kerja diam di rumah, tapi malah onlen onlen terus. Kapan sembuh dan benar -benar sehatnya ya? hehe...
5. Tak elok rasanya bila kantor dicecar dengan omongan: karyawan sakit-sakit kok dipaksa masuk.Â