Mohon tunggu...
Aditya Firman Ihsan
Aditya Firman Ihsan Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

deus, homines, veritas

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana

Just Go(d) - Bagian 4

2 Agustus 2014   19:33 Diperbarui: 18 Juni 2015   04:36 28
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Novel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Fotografierende

“Jadi anak itu bernama Rayya?” Zen bertanya.

Kami masih duduk di bawah pohon, menatap kendaraan yang tiada henti berlalu di jalanan, mengeluarkan suara-suara seperti nyamuk sebagai akibat dari efek Doppler. Aku jadi teringat sebuah fakta ilmiah yang mengatakan manusia modern menghabiskan 1/3 dari energi tubuhnya hanya untuk menahan suara yang masuk ke telinga. Boros.

“Yup, itu perkenalan paling konyol yang pernah ku alami sepertinya. Sejak saat itu aku jadi tidak canggung pada siapapun yang belum ku tahu namanya.” Aku tertawa sejenak.

“Tapi jangan sok kenal juga Fin, orang-orang jadi menganggapmu gila entar.” Tangannya terenggang ke atas, diikuti hembusan napas.

“Kapan-kapan kau harus gantian bercerita Zen.” Ujarku.

“Santai fin, hidupku tidak menarik untuk diketahui. Lagipula aku tidak pandai bercerita.” Kali ini ia memutar badannya lebih dari 90 derajat ke kanan dan ke kiri. Aku bisa mendengar suara tulangnya gemeretak. “Bagaimana rasanya saat itu?”

“Berpindah agama terasa berbeda sih awalnya, termasuk orang-orang di sekitarku.” Kembali aku menatap langit, menstrukturkan memori dalam bayang-bayang.

***

Bel sekolah berbunyi cukup lama, menandakan waktu pulang telah tiba. Anak-anak terburu-buru keluar kelas begitu guru di depan mengakhiri pelajaran. Aku masih duduk santai di bangkuku.

Beberapa lembar lagi satu bab selesai. Tanggung.

Sampai di kalimat terakhir, buku ber-hardcover itu ku tutup keras. Senang rasanya mendengar suara buku tertutup, ada sensasi tersendiri. Melihat ke sekeliling, ku sadari aku tinggal sendiri. Lingkungan sudah sepi, hanya beberapa anak yang masih mengikuti kegiatan ekstra terlihat di luar. Santai ku ambil tas dan melangkah menuju parkir.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun