Meskipun Mike Tyson dihajar habis-habisan oleh James Buster Douglas, Si Leher Beton itu bergeming.
Maksud kalimat ini, meskipun dipukul berkali-kali, Tyson diam saja. Ia bergeming. Pas maknanya.Â
Jadi, sekarang, jangan pakai "bergeming" untuk sesuatu yang bergerak ya. Bergeming tegasnya menunjukkan posisi yang diam dan kukuh, tidak bergerak sama sekali.
Saya kasih contoh satu lagi supaya mantap.
Diterjang puting beliung, rumah di pinggir sawah itu bergeming. Nyaris tak ada kerusakan berarti yang dialami.
Masih ada satu kosakata menarik yang juga sering keliru memaknainya. Anda pernah tidak sewaktu membawa sepeda motor kemudian ada yang hendak ikut alias menumpang?
Kawan kita itu kemudian duduk di belakang. Saat membawa kawan tadi, kita yang di depan dan mengendarai sepeda motor disebut dengan "membonceng".Â
Kira-kira begitu kan selama ini yang terjadi? "Membonceng" disematkan kepada orang yang mengendarai sepeda motor.
Lantas, apakah konteks kalimat tadi benar? Mari kita buka kamus sekali lagi.
bonceng/bon*ceng/ /boncng/ v, membonceng/mem*bon*ceng/ v
1. Ikut naik (kendaraan beroda dua). Contoh kalimat. Ia naik sepeda motor dan adiknya membonceng di belakang.