f. Teknik Komunikasi Hubungan             manusiawi (Human relations)
Untuk mencapai target pembelajaran yang proporsional & ideal, maka harus dikombinasikan antara kurikulum atau metode pengajaran dengan teknik komunikasi yg efektif antara guru dengan murid ataupun dengan unsur-unsur kependidikan yang lainnya. Kesemuanya harus bisa saling bersinergi dan saling berkolaborasi dalam proses pembelajaran, guna mencapai tujuan yang diinginkan.
Keberhasilan dalam mencapai tujuan pembelajaran, sangat bergantung kepada efektifitas proses komunikasi antara guru dengan murid dalam kegiatan belajar & mengajar. Untuk menciptakan komunikasi yang efektif, tenaga pendidik harus memahami konsep dasar ilmu komunikasi, tujuan dan fungsi komunikasi, komponen komunikasi juga yang tidak kalah pentingnya adalah penguasaan terhadap komunikasi pendidikan itu sendiri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H