Rekening harus kami bayar setiap bulan selama setahun. Bisa saja terjadi pemakaian gas dan listrik tidak selalu sama setiap waktu. Lalu bagaimana kelebihan pembayaran, atau pemakaian kebutuhan yang melebihi pembayaran? Apakah perusahaan akan memperhitungkannya?
Pemakaian energi kurang; uang kembali. Pakai energi lebih; bayar lebih
Setahun kami membayar pemakaian kebutuhan gas dan listrik 1.800euro. Seperti saya tulis di atas pemakaian gas dan listrik bisa saja tidak sama setiap bulannya, dan bisa terjadi kemungkinan saya membayar lebih atau justru kurang.
Penggunaan energi yang relatif ini akan terlihat pada akhir tahun ketika saya harus melapor. Kebutuhan relatif ini bisa terjadi misalnya bulan ini pemakaian gas dan listrik tidak begitu banyak tetapi bulan berikutnya justru tinggi. Dengan demikian logis akan terjadi bulan dimana konsumen berlebihan membayar rekening atau sebaliknya, kurang.
Ketetapan harga pemakaian gas dan listrik yang kami terima sebagai patokan tarif rekening yang harus kami bayar per bulan itu ditentukan oleh perusahaan energi dengan memakai standar perhitungan pemakaian per tahun yang lalu.
Pemakaian energi berkurang, tidak mengubah cara transaksi secara sepihak. Harga akan berubah tahun berikutnya berdasarkan laporan tahunan konsumen.
Perincian kelebihan dan kekurangan diperhitungkan pada akhir tahun
Pemakaian gas dan listrik kurang maka pembayaran rekening yang lebih setiap bulan akan dikembalikan pada awal tahun perhitungan baru, setelah pihak perusahaan menerima laporan data dari konsumen pada perhitungan akhir tahun sebelumnya. Demikian pun sebaliknya untuk situasi dimana konsumen yang kebutuhannya tiba-tiba sangat tinggi.
Pemakaian gas dan listrik yang sangat ekstrim akan diperiksa oleh perusahaan, baik itu tinggi atau sangat rendah. Sebab banyak terjadi oknum yang memanipulasi data atau merusak meteran karena mereka memiliki usaha secara ilegal. Atau mesin cedera tanpa kesalahan konsumen yang mengakibatkan data angka sangat ekstrim.
Pelayanan perusahaan bagi konsumen yaitu ‘’kejujuran dan kepercayaan’’
Pertayaan kita, ‘’ kok bisa ya perusahaan percaya begitu saja pada konsumen?.” Nah, inilah pra pelayanan dan purna jual itu. Konteks ini harus supel dan harmonis. Sebab kejujuran serta kepercayaan konsumen kunci sukses perusahaan memasarkan produknya dan prospek berkembangnya perusahaan. Demikianpun sebaliknya.