Mohon tunggu...
Aprisal AlNahli
Aprisal AlNahli Mohon Tunggu... Guru - Sahabat Pengabdi

Penggiat Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Guru Pelosok Kaget, Kalau Mendikbud Tak Tahu Ada Sekolah Tanpa Listrik dan Sinyal

4 Mei 2020   16:05 Diperbarui: 5 Mei 2020   09:12 3331
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Proses pembelajaran luar jaringan yang dilakukan oleh guru pelosok saat pandemi Covid-19 (dokpri)

Bukan karena Bapak tak bekerja tapi waktu Bapak sangat terbatas dan sibuk mengurusi dunia pendidikan belum lagi negeri kita dirundung musibah Covid-19 sehingga perputaran roda pemerintahan kurang berjalan efektif. 

Tapi satu hal yang perlu kita ambil nilai positifnya dari Covid-19 bisa tersampaikan informasi kepada Bapak Menteri terkait kondisi riil di lapangan tentang kondisi sekolah-sekolah kita yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia.

Bapak Menteri yang mulia,

Sebelum saya menuliskan beberapa point penting terkait yang kami alami di pelosok baik guru maupun peserta didik dalam dunia pendidikan saya akan memperkenalkan diri terlebih dahulu. 

Saya adalah seorang guru dari Kabupaten Sumba Timur, NTT. Mengajar di salah satu daerah pelosok tanpa sinyal dan listrik tepatnya di SMP Negeri Satap Umandundu, Desa Mahaniwa Kec. Pinu Pahar.

Sebelumya saya telah menulis terkait aktivitas pembelajaran yang dilakukan oleh-oleh guru yang berada di pelosok tanpa jaringan baik listrik maupun sinyal [luring]. Tulisan itu telah saya muat di dinding FB serta di blog.

Bapak Menteri yang terhormat,

Kita ketahui bersama bahwa negara kita ini memang cukup luas negara kepulauan. Sekolah-sekolah kita pun tersebar diberbagai kepulauan sampai di pulau terdepan, terluar dan tertinggal. 

Dengan kondisi demikian pemerintah memang perlu kerja ekstra untuk mewujudkan pemerataan pendidikan yang berkualitas dan berkeadilan. 

Perlu kami sampaikan kepada Bapak Menteri bahwa kami guru-guru yang berada pada daerah luring selain kewalahan memberikan jaminan pembelajaran peserta didik di tengah pandemi Covid-19, kami sudah lama merasakan kewalahan dan ketertinggalan sebelum Covid-19 mewabah di negeri kita tercinta. 

Beberapa hal yang kadang menjadi keterbatasan kami baik guru maupun peserta didik akan kami sampaikan dalam beberapa point berikut:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun