Khusus Hj. Yulis Suti Sutri, S.K.M, 2011-1016 adalah periode pertamanya  sebagai Wakil Bupati berpasangan dengan Dr. Ir. Hermen Malik, M. Sc sebagai Bupati. Bolehlah disebut sebagai spesialis Wakil Bupati, walaupun dengan pasangan yang berbeda.
Sayangnya, Â dua Srikandi lainnya yaitu Ir. Patriana Sosialinda dan Hj. Erna Sari Dewi, SE yang mengikuti Pilkada Serentak 2018, kandas dalam pertarungan untuk memperebutkan posisi Walikota.Â
Ir. Patriana Sosialinda sebelumnya menjabat Wakil Walikota Bengkulu, sedangkan Hj. Erna Sari Dewi, SE sebelumnya menjabat Ketua DPRD Kota Bengkulu. Pada Pemilu 2019 nanti mereka berdua dipertemukan kembali. Kali ini sebagai calon legislatif dari Parpol berbeda di Dapil yang sama, yakni Bengkulu 1 untuk memperebutkan kursi DPRD Provinsi Bengkulu.
Merupakan suatu kebanggaan perempuan Bengkulu berani keluar "sarang" untuk terjun ke dunia politik. Mereka telibat dikancah perpolitikan bukan hanya menyemarakkan, iseng-iseng, atau sekadar memenuhi ketentuan keterwakilan 30 persen perempuan di kepengurusan dan pencalonan (affirmative action), tetapi akan menjadi kompetitor serius bagi kaum adam. Langkah politik mereka tentu saja patut diapresiasi, dan diacungkan jempol.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H