Mohon tunggu...
zulfi akbar
zulfi akbar Mohon Tunggu... Guru - guru SDN 23 Bengkalis

Saya merupakan guru di SDN 22 Bengkalis-Riau. menulis merupakan hobi saya,.. bagi saya menulis di kompasiana bisa menjalin silaturahmi dengan smw tman2 yang hobi menulis. salam kenal dari saya zulfi akbar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

PGP Angkatan 2 Kabupaten Bengkalis Zulfi Akbar 1.4 Rancangan Aksi

1 Juli 2021   02:09 Diperbarui: 1 Juli 2021   02:14 228
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PGP_Angkatan2_Kabupaten Bengkalis_Zulfi Akbar_1.4_Rancangan Aksi

A. LATAR BELAKANG

Kegiatan pembelajaran di sekolah telah diterapkan dengan sistem pembelajaran pendidikan karakter. Sekolah juga melakukan progam-program peningkatan karakter. Berbagai upaya dilakukan. Termasuk juga dengan upaya guru-guru di sekolah untuk menerapkan pendidikan karakter dengan berbagai setrategi.

Sebagai seorang guru, biasanya penerapan pendidkikan karakter dengan berbagai strategi dan aturan yang dibuat. Dari aturan menerapkan sanksi, hukuman maupun reward. Namun, satu hal yang tidak kita sadari adalah apakah peraturan yang dibuat sesuai dengan nurani anak atau apakah hukuman yang diberikan tidak akan mengganggu prsikologi anak. Hal ini yang harus kita pahami dan perhatikan.

Untuk menumbuhkan budaya positif di sekolah dan terjadinya pendidikan karakter yang sesungguhnya tumbuh dari hati anak didik adalah dengan upaya menerapkan kesepakatan kelas. Kesepakatan kelas dibuat guru bersma siswa. Hal ini diharapkan agar siswa bisa memberikan pendapatnya serta muncul rasa komitmen terhadap kesepakatan yang telah dibuat. Hal ini karena, kesepakatan kelas tersebut berasal dari mereka. Sehingga budaya positif pendidikan karakter di sekolah langsung tertanam dari lubuh hati siswa.

B. DESKRIPSI AKSI NYATA

Aksi nyata yang dilakukan adalah melakukan kesepakatan kelas bersama siswa. Dimana siswa memberikan pendapatnya melalui pertemuan zoom meeting. Guru merangkum masukan dari siswa selanjutnya melempar pendapat ke siswa yang lain.  Agar semua siswa yang hadir memberikan tanggapan.  Jika telah terjadi keepakatan baru diketik guru di powerpoint yang di hare screen di layar.

C. HASIL DARI AKSI NYATA YANG DILAKUKAN

Dari aksi nyata yang telah dilaksanakan ini dapatlah aturan-aturan yang di terapkan di kelas berdasar dari kesepakatan guru dan siswa. Aturan-aturan ini sendiri berasal dari siswa. Sehingga siswa harus mentaati aturan ini dari lubuk hati mereka dan atas kesadaran diri mereka.   

D. PELAJARAN YANG DIDAPAT

Keberhasilan 

Dari keberhasilan pelaksanaan ini dapat diambil pelajaran bahwa perlunya kesepakatan kelas. Sehingga siswa bisa melaksanakan aturan dari mereka dan untuk mereka. Mereka merasa lebih dihargai karena diberikan kesempatan untuk berpendapat.

Kegagalan/hambatan;

Karena masih dalam keadaan pandemi covid19, maka kegiatan dilaksanakan dengan zoom meeting sehingga ada siswa yang tidak bisa mengikuti. Namun, diberi tau melalui Whatsapp grup tentang kesepakatan kelas. Selain itu, koneksi internet bagi siswa juga jadi hambatan sehingga ketika mereka berbicara sering terputus atau terhambat.

E. RENCANA PERBAIKAN DIMASA MENDATANG

Rencaca perbaikan aalah dilaksanakan dengan lebih baik lagi baik dari segi waktu dan persiapanya. Terutama untuk tahun ajaran yang baru. Semoga sudah bisa tatap muka sehingga kesepakatan kelas dapat dilaksanakan secara langsung dan dapat terimplemetasikan dan dipanatau guru di sekolah.

DOKUMENTASI

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun