Mohon tunggu...
Zida Sinata Milati
Zida Sinata Milati Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer, Content Creator, Writer

Seorang freelancer yang menyenangi dunia content creator dan kepenulisan

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Review "Pyramide Game", Gambaran Ketika Sekolah Menormalisasi Perundungan

7 Maret 2024   15:04 Diperbarui: 9 Maret 2024   20:36 284
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Drakor Pyramid Game menceritakan upaya siswi memberantas perundungan. (Dok. Viu Indonesia via parapuan.co)

Hari-hari kedua dan selanjutnya, terus berjalan lancar, hingga Su Ji tak sengaja melihat perundungan yang dilakukan beberapa teman sekelas Su Ji kepada Myeong Ja Eun, teman sebangkunya, di gudang sekolah saat jam olahraga berlangsung.

Su Ji ingin membantu sebisanya, ia memberikan plaster luka pada Myeong Ja-eun dan memberikan nasihat untuknya agar segera melaporkan kepada wali kelas agar perundungan bisa segera berakhir, Myeong Ja-eun hanya diam dan malah menyuruhnya pergi ke kelas untuk mengikuti permainan.

Saat itu tepat pada hari kamis, yang mana kelas 2-5 harus memainkan permainan bernama Pyramide Game, secara singkatnya adalah permainan pemungutan suara popularitas.

Bergantung pada jumlah suara yang didapatkan, yang nantinya akan mendapat tingkat antara A dan D, orang-orang tingkat A akan menikmati beberapa hak istimewa, yaitu tingkatan dibawahnya tidak dapat melawannya, dan ada tingkatan F, tingkatan yang dikucilkan karena tidak mendapat suara.

Tiap orang mendapat 5 suara, satu orang bisa memilih lima lainnya, namun tidak boleh memilih dirinya sendiri, dan kamu tidak bisa memilih satu orang berkali-kali. Memainkan permainan ini tidak wajib, namun ada konsekuensinya yakni tidak mendapatkan suara.

Seperti dugaan, pada permainan Pyramide Game ke-13, Su Ji tidak mendapatkan suara dan ia berada di tingkat F, dan benar saja, Su Ji mulai mengalami perundungan berkali-kali oleh teman-temannya yang berada di tingkatan atasnya. Namun mereka seolah sudah ahli, yakni menyerang tanpa memberikan bekas luka pada tubuh Su Ji.

Su Ji terus bertanya-tanya, permainan macam apa yang mereka mainkan, siapa dalang dibalik permainan ini, dan kenapa semua orang setuju untuk memainkannya. 

Namun ia tidak bisa tinggal diam, ia terus melakukan perlawanan dan mencari tahu cara mengakhiri permainanya, sambil mencari cara agar ia bisa keluar dari tingkatan F.

Su Ji berencana untuk berkerja sama dengan Myeong Ja-eun agar bisa bersama-sama keluar dari tingkatan F, namun Myeong Ja-eun sepertinya sulit untuk diajak kerjasama, akhirnya Su Ji terpaksa bergerak sendiri, ia mulai mendekati beberapa siswa yang berada di tingkat D untuk menemukan petunjuk permainan dan bekerjasama untuk saling memilih pada hari kamis berikutnya. 

Sedikit demi sedikit, Su Ji menemukan petunjuk yang mengarahkan bahwa Baek Ha-rin adalah dalang dibalik permainan menakutkan itu, namun ia harus terus waspada dan mengumpulkan banyak bukti lainnya.

Su Ji juga menemukan kecurigaan bahwa yang merancang permainan ini tidak hanya dilakukan oleh Baek Ha-rin seorang, namun ada dukungan dari pihak sekolah, utamanya para guru bahkan kepala sekolah. Dengan fakta bahwa Baek Ha-rin adalah putri pimpinan sekolah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun