Mohon tunggu...
Zahra AssyifaAriani
Zahra AssyifaAriani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Pendidikan Indonesia

.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

P2MB UPI 2023 Desa Cikole Lembang: Meningkatkan Mutu Gizi Anak dan Mendorong Kewirausahaan Berbasis Pemanfaatan Pangan Lokal Kabocha

27 November 2023   21:43 Diperbarui: 27 November 2023   22:07 430
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagi mahasiswa, Program Pemberdayaan Masyarakat Keberlanjutan (P2MB) dijadikan sebagai momentum untuk berkontribusi kepada masyarakat. Karena saat itulah mahasiswa dapat mengimplementasikan teori yang sudah dipelajari di kampus dalam kehidupan masyarakat nyata. Dengan terlibat dalam kegiatan P2MB ini maka mahasiswa dilatih untuk meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab sosial dalam berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dan belajar mencari solusi sesuai dengan bidang studi yang diambil. Selain itu, dengan adanya P2MB dapat memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk membentuk karakter kepemimpinan, mengasah keterampilan sosial, berkomunikasi dengan berbagai lapisan masyarakat dan membantu memperluas jaringan kerjasama yang bermanfaat.

Kami mahasiswa kelompok 01 jurusan Manajemen Industri Katering Universitas Pendidikan Indonesia. Bersama Ibu Dr. Woro Priatini, S.Pd., M. Si. sebagai Dosen Pembimbing Lapangan kami melaksanakan kegiatan P2MB selama 68 hari, yang berlangsung dari tanggal 1 September 2023 hingga 7 November 2023 di Desa Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Pada artikel berita ini akan berisikan informasi mengenai beberapa Kegiatan P2MB UPI dengan tema Eksplorasi Desa Cikole : Meningkatkan Mutu Gizi Anak Dan Mendorong Kewirausahaan Berbasis Pemanfaatan Pangan Lokal. Program ini melibatkan kegiatan seperti pendidikan, pelatihan keterampilan, pengembangan ekonomi lokal, dan upaya pelestarian lingkungan.

Desa Cikole sendiri memiliki potensi wisata alam yang sangat besar, terutama dalam sektor pertanian. Maka dalam hal ini Desa Cikole memiliki beberapa keunggulan dalam bahan pangan lokal yang diantaranya yaitu tomat, sawi, dan kabocha (labu kuning). Namun, hasil pertanian tersebut masih belum diolah secara optimal. Dengan memanfaatkan bahan lokal, masyarakat Desa Cikole dapat menciptakan produk-produk olahan yang memiliki nilai jual sehingga dapat membuka lapangan pekerjaan baru dan dapat menaikkan pendapatan masyarakat Desa Cikole.

Perkebunan Desa Cikole Lembang, Sumber Foto Milik Pribadi
Perkebunan Desa Cikole Lembang, Sumber Foto Milik Pribadi

Oleh karena itu, diperlukannya upaya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Cikole dengan salah satu caranya yaitu melalui kegiatan P2MB. Kegiatan ini dirancang untuk memberikan bantuan dan pendampingan kepada masyarakat Desa Cikole dalam mengembangkan potensi yang dimilikinya melalui kegiatan penyuluhan MPASI guna meningkatkan mutu gizi anak-anak di Desa Cikole dan pendampingan kewirausahaan dengan membuat produk yang memanfaatkan bahan baku lokal yaitu kobucha (labu kuning) yang dimanfaatkan menjadi inovasi baru yaitu Zuppa Cream Soup Kabocha yang memiliki nilai jual sehingga dapat meningkatkan pendapatan masyarakat Desa Cikole.

Kabocha itu sendiri merupakan jenis labu kuning yang berasal dari Jepang sehingga disebut juga sebagai ‘labu Jepang’. Buah ini kerap dijadikan makanan pendamping ASI (MPASI) dikarenakan memiliki rasa yang manis dan teskturnya lembut. Warna dari kabocha ini adalah kombinasi antara kuning dan oranye. Kabocha dapat dikatakan sebagai ikon atau ciri khas dari Desa Cikole Lembang. Kabocha ini sangat mudah didapatkan jika kalian berkunjung ke daerah Cikole Lembang loh.

Labu Kabocha, Sumber Foto Milik Pribadi
Labu Kabocha, Sumber Foto Milik Pribadi

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan di Desa Cikole, Kabupaten Bandung Barat memiliki dua program kerja utama, yaitu Penyuluhan dan live cooking mengenai pemanfaatan kabocha lokal untuk kewiurausahaan “Inovasi Bisnis Berbasis Kabocha : Peningkatan Keterampilan dan Peluang Usaha Bagi Masyarakat” dan Penyuluhan dan live cooking class pemanfaatan kabocha lokal untuk MPASI “Kabocha Sebagai MPASI : Optimalisasi Nutrisi Anak Melalui Pengolahan Kabocha sebagai Makanan Pendamping ASI (MPASI).”

1. Penyuluhan Mengenai Pemanfaatan Kabocha Lokal Untuk Kewiurausahaan

Tema dalam kegiatan ini adalah “Inovasi Bisnis Berbasis Kabocha : Peningkatan Keterampilan dan Peluang Usaha Bagi Masyarakat.” Kegiatan penyuluhan ini membahas ide usaha dengan memanfaatkan bahan pangan lokal kabocha untuk dijadikan inovasi bisnis, serta untuk meningkatkan keterampilan dalam mengolah kabocha menjadi Zuppa Cream Soup Kabocha sebagai peluang usaha yang diikuti oleh siswa siswi kelas XII Mts Nurul Huda Desa Cikole.

Adapun rangkaian kegiatan pertama yang dilaksanakan pada Selasa, 31 Oktober 2023  berupa pelatihan pengelolaan digital marketing dengan pematerian mengenai inovasi bisnis dari bahan pangan lokal, bisnis model canva, desain pemasaran dan perhitungan food cost.

Pematerian Business Model Canva, Sumber Foto Milik Pribadi
Pematerian Business Model Canva, Sumber Foto Milik Pribadi

Pematerian Design Pemasaran, Sumber Foto Milik Pribadi
Pematerian Design Pemasaran, Sumber Foto Milik Pribadi

Pematerian Food Cost, Sumber Foto Milik Pribadi
Pematerian Food Cost, Sumber Foto Milik Pribadi

Untuk rangkaian kegiatan kedua dilaksanakan pada Selasa, 7 November 2023 berupa live cooking class membuat Zuppa Cream Soup Kabocha bersama para siswa siswi kelas XII.

Cooking Class, Sumber Foto Milik Pribadi
Cooking Class, Sumber Foto Milik Pribadi

Zuppa Cream Soup Kabocha, Sumber Foto Milik Pribadi
Zuppa Cream Soup Kabocha, Sumber Foto Milik Pribadi

2. Penyuluhan dan Live Cooking Class Pemanfaatan Kabocha Lokal Untuk MPASI

Tema dalam kegiatan ini adalah “Optimalisasi Nutrisi Anak Melalui Pengolahan Kabocha sebagai Makanan Pendamping ASI (MPASI)” yang dilaksanakan pada Jumat, 3 November 2023. Dimana kegiatan yang dilakukan ini dengan memberikan penyuluhan yang membahas pemanfaatan bahan pangan lokal berupa kabocha sebagai Makanan Pendamping ASI (MPASI) sekaligus mengulas tentang kandungan gizi kabocha yang sangat bermanfaat bagi bayi. Selain pematerian, kegiatan ini pula dimeriahkan karena adanya demo Live Cooking mengolah beberapa hidangan MPASI berbahan baku kabocha yakni Pepes Tahu Kabocha dan Cream Soup Kabocha. Kegiatan ini melibatkan Kader dari berbagai RW dan ibu-ibu yang khususnya memiliki bayi.

Cooking Demo MPASI, Sumber Foto Milik Pribadi
Cooking Demo MPASI, Sumber Foto Milik Pribadi

Pematerian MPASI, Sumber Foto Milik Pribadi
Pematerian MPASI, Sumber Foto Milik Pribadi

Namun diluar itu juga kontribusi kami dalam kegiatan P2MB di Desa Cikole bukan hanya penyuluhan terkait materi saja, tetapi kami menghasilkan output berbentuk buku resep MPASI yang dibagikan kepada seluruh kader dan ibu-ibu. Buku resep ini berisikan pilihan menu harian MPASI yang variatif dan inovatif. Terdapat 8 resep hidangan MPASI yang sehat, mudah, cepat, dan sesuai dengan usia serta perkembangan bayi, lengkap juga dengan kandungan gizi, kalori, informasi tentang kabocha.

Buku Resep MPASI, Sumber Foto Milik Pribadi
Buku Resep MPASI, Sumber Foto Milik Pribadi

Dengan begitu harapan kami dari program penyuluhan ataupun seluruh informasi yang diberikan ini bisa terus menyebar di seluruh kalangan masyarakat dan terus berkelanjutan kedepannya agar bisa dirasakan kebermanfaatannya bagi masyarakat sekitar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun