JHP mengenalkan bahasa sekaligus budaya lokal dalam liric musiknya. Tantangan yang tidak mudah bagi era sekarang untuk bersaing dengan musik musik dunia dan budaya luar yang kian masuk tak terkendali.
Era pandemi kita dihebohkan dengan lagu Lathi yang mengenalkan gamelan jawa dengan campuran bahasa inggris.
Ketika Eid Fitri kita semua tidak asing dengan lagu minang yang mewakili konten pulang kampung.Â
Masing masing bahasa daerah punya cara unik bertahan. ketika naik bus antar pulau, Ke sumatera contohnya, saya disajikan lagu full minang. Ketika menghadiri pernikahan kerabat betawi, saya disajikan dengan pantun khas bahasa betawi.
Kini giliran Sunda yang mendapat panggung untuk generasi Alpha. Saya benar benar terkesan. Saya harap budayawan mampu melihat peluang ini. Kedepan hemat saya, anak muda sunda perlu berambisi mengenalkan bahasanya dengan serius untuk konsumsi antar suku. Generasi Z dan Alpha yang kreatif saya yakin dan optimis mampu membawa misi tadi.
Masi banyak ruang bagi bahasa daerah menunjukan keindahannya. Masih banyak ruang bagi bahasa daerah untuk masuk di berbagai generasi mengenalkan dirinya. Bahkan lintas budaya dan suku.
Tiktok dan platform lainnya bukanlah hambatan bagi generasi sekarang. Justru bagi saya ini adalah kesempatan besar dengan kemudahan yang ada untuk eksis dan tampil sebagai bahasa ibu. Meski cakupannya hanya mengenalkan lintas suku, ini capaian yang perlu diapresiasi.
Cara unik jaman sekarang mengenalkan sesuatu jadi ke khas an sendiri generasi sekarang. Semua bisa eksis dengan deretan platform media yang sehari-hari dikonsumsi.
Memahami bahwa bahasa daerah perlu diperhatikan, dan diwariskan bagi generasi kedepan adalah tugas bersama.Â
Di kawasan lokal masih bagus, antar generasi menggunakan bahasa daerahnya. Kedepan era di mana semua serba teknologi dan kemungkinan bersosial rendah, menjadi tantangan sendiri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H