Mohon tunggu...
Yusep Hendarsyah
Yusep Hendarsyah Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer, Blogger, Bapak Dua Anak

Si Papi dari Duo KYH, sangat menyukai Kompasiana

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Hidup Itu Seperti Bola Tenis

2 Oktober 2016   05:47 Diperbarui: 10 Oktober 2016   17:58 342
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Istri lagi minta tandatangan sama Danny (dokumentasi pribadi)

Pertama kali melihat buku ini kok berlatar orange (jeruk) ? Apakah dia penggemar buah jeruk? Ternyata dia sukanya sama mangga. "Latar buku ini dianggap lebih fresh kalau dibuat berwarna orange jeruk". Sebut Danny.

Sayapun lalu meminta tandatangannya dan Danny memberikan "mantra"nya pada buku ini  khusus buat saya ."Selalu buat diri kita lebih maju dengan latihan dan kerja keras". Tandatangannya tentu berarti buat saya, namun mantra yang ditulisnya lebih berarti lagi buat saya. LATIHAN DAN KERJA KERAS.

Menulis adalah hoby lama namun baru dijalankan setengah hati, menulis di blog hanya sekadar memenuhi keinginan bukan kebutuhan.Menjadi penulis seperti Danny butuh kerja keras,butuh menghilangkan ego,mampu mengontrol emosi, mampu berdisiplin soal waktu dan persistensi adalah raja.

Danny memukau para blogger yang hadir apalagi sahabatnya pun turut hadir ketika acara talk show berlangsung.Giring  dari Band Nidji sobat baik Danny, juga memberikan cerita inspirasi tersendiri.Vokalis yang khas dengan eksyen english british ini mengungkapkan  bahwa dia dan teman temannya "ndableg" selama tiga tahun hanya latihan dan latihan tanpa manggung, kemudian sebelum tenar hanya manggung dari acara biasa semisal acara sunatan massal, acara pernikahan  dari panggung satu ke panggung lainnya. JANGAN MENYERAH.

Giring melakukan afirmasi sejak dibangku sekolah menengah pertama,melakukan visualisasi melakukan konser dihadapan orang banyak ketika sepulang sekolah sambil menyalakan compo dirumahnya. Berbeda dengan Giring , Danny lebih Bad Boy lagi,ketika smp dia sempat tidak naik sekolah sampai dua kali hingga ada transformasi hidup yang akhirnya memutuskan hijrah kemudian mampu bersekolah di Amerika meski dengan kererbatasan hingga harus melakoni profesi sebagai office boy di sana.

Danny ,buku, dan Penerbitnya (dokumentasi pribadi)
Danny ,buku, dan Penerbitnya (dokumentasi pribadi)
Kekuatan pikiran, kemauan dan kerja keras didukung attitude seseorang tidak hanya Danny, bisa saja Saya dan Anda sekalian akan menemukan mutiara bahkan berlian keberhasilan dari usaha kerja keras yang dilakukan.

Buku keren,unik disertai ulasan lugas dan "galak" dari Danny akan membuat dan membantu Anda menjadi orang baru yang lebih fresh seperti segarnya warna jeruk di latar buku yang terdiri dari 177 halaman ini.

Bacalah buku ini! Tidak perlu menjadi lembek dalam hidup ini. Bola tenis saja butuh bidang kuat untuk mampu memantul tinggi .Jangan sampai hidup ini menjadi keras untuk Anda.

#semoga bermanfaat

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun