Sangata (10/09/2020) - Pada masa pandemi covid-19 saat ini membuat para siswa diharuskan untuk belajar di rumah karena tidak di boleh adanya aktivitas berkerumun baik itu di tempat umum maupun di sekolah. Sekolah memberikan pengajaran berupa belajar online kepada siswanya.Â
Namun tak jarang banyak keluhan yang dirasakan oleh orang tua karena sekolah yang dilaksanakan secara online. Orang tua merasa tidak mampu mendampingi anak-anak nya dalam mengerjakan tugas sekolah.
Begitu pula yang dirasakan oleh masyarakat di dusun singa muda. orang tua tidak mampu untuk mendampingi proses belajar anak-anaknya, selain itu pada daerah tersebut sulitnya jaringan untuk mengakses internet sehingga proses belajar online pun menjadi terhambat. Masyarakat dusun singa muda pun merupakan warga menengah kebawah sehingga tak jarang banyak yang tidak paham dengan sistem belajar online dan menggunakan internet.
Melihat permasalahan tersebut, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang melakukan kegiatan pmm di Dusun Singa Muda, Sangatta Utara, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur guna membantu para orang tua untuk mendampingi anak-anak mereka untuk belajar di masa pandemi ini. kegiatan mendampingi anak-anak dusun singa muda juga merupakan program kerja kami selama 2 minggu ini untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerah tersebut dan mendengar hal itu, para orang tua menyambut baik kegiatan yang kami berikan.
Pendampingan belajar yang kami berikan kepada anak-anak yaitu mengajarkan baca, tulis dan hitung (calistung). selain calistung, kami juga mengajak menggambar dan mewarnai kepada anak-anak agar tidak merasa bosan. anak-anak yang mengikuti kegiatan belajar bersama rata-rata kelas 1-6 SD. selain anak-anak SD kami juga mendampingi anak-anak SMA dalam mengerjakan tugas yang diberikan oleh sekolah. anak-anak sangat antusias dalam proses belajar mengajar dan tetap selalu melakukan protokol kesehatan seperti menggunakan handsanitizer dan masker.
Dengan adanya kegiatan pendampingan belajar pada anak-anak sekolah yang melakukan pembelajaran online dapat memberikan mereka semangat untuk selalu belajar dalam kondisi seperti saat ini, agar mereka menjadi anak-anak yang cerdas dan membanggakan daerahnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H