Buah sukun merupakan bahan pangan alternatif yang saat ini sedang dikembangkan. Tanaman sukun mudah pertumbuhannya, tahan terhadap penyakit dan dapat hidup sampai 75 tahun atau lebih panjang, sehingga mampu berproduksi secara terus menerus sampai puluhan tahun. Produktivitasnya cukup tinggi, dalam satu pohon dapat menghasilkan buah sukun 300 -- 500 buah/tahun dalam dua kali panen. Tepung sukun dapat disubstitusikan dalam pembuatan roti manis karena bahan yang digunakan dalam pembuatan roti manis yaitu tepung terigu yang diimpor dari negara lain, dapat diganti dengan bahan lain yaitu tepung sukun
Alat:Â
- Timbangan
- Sendok
- Wadah
- Loyang
- Ovenven
-Kain/serbet
-Kuas
-Saringan
Bahan:
- Tepung protein tinggi (185 gr)
- Tepung protein rendah (25 gr)
- Tepung sukun (40 gr)
- Gula pasir (60 gr)
- Ragi (5 gr)
- Susu bubuk (7,5 gr)
- Susu cair (25 ml)
- Butter (30 gr)
- Margarin (10 gr)
- Telur (1 butir/60 gram)
- Garam (4 gr)
- Pelembut/pengemulsi kue (2 gr)
- Air dingin (100 ml)
langkah kerja;
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan      dalam pembuatan roti dari tepung sukun
2. Timbang bahan yang dibutuhkan
Campur semua bahan kering, kecuali garam
3. Masukkan telur satu persatu, kemudian masukkan air sedikit demi sedikit sambal terus diaduk dengan dough mixer
4. Masukkan margarin, butter, pelembut atau pengemulsi kue, dan garam, aduk hingga kalis
5. Diamkan adonan roti selama 15 menit dalam kondisi tertutup