Mohon tunggu...
Yuliyanti
Yuliyanti Mohon Tunggu... Wiraswasta - Yuli adja

Yuliyanti adalah seorang Ibu Rumah Tangga memiliki kesibukan mengurus bisnis keluarga. Sebagai penulis pemula telah meloloskan 7 antologi. Penulis bisa ditemui di IG: yuliyanti_yuli_adja Bergabung di Kompasiana 20, Oktober 2020

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Beragam Manfaat Didapat dari Sebuah Komunitas

21 Juni 2023   21:49 Diperbarui: 22 Juni 2023   15:23 180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Ikut Komunitas dapat apa?" Sering kali kalimat tersebut dilontarkan oleh sebagian orang.


Bicara soal Ikut Komunitas yang menjadi topik Kompasiana, mengingatkan saya pada momen penting beberapa tahun silam.

Sebelum saya mengulas panjang kali lebar, sebenarnya apa sih, komunitas itu? Mungkin para Pembaca lebih tahu penjabarannya. Tetapi tidak ada salahnya jika saya mengurai sedikit.


Menurut saya-Komunitas adalah sebuah wadah atau perkumpulan orang-orang, pria wanita dari berbagai lapisan, lewat dunia maya pula tatap muka. 


***


Kenapa saya bilang penting?
Lantaran pada masa itu merupakan sejarah baru mengembangkan sayap di dunia networking. Ya, awalnya saya hanyalah seorang gadis culun, yang menggunakan hp androit di era digital berbatas.

Berbatas dalam arti hanya sebatas memanggil serta menerima panggilan. Pun terima serta mengirim pesan. Tidak lebih. Rutinitas tersebut hingga beberapa tahun kemudian.

Barulah di pertengahan tahun 2016 mengenal sebuah perkumpulan lewat seorang kolega. Keaktifan saya pun berlanjut, mulai bergabung di komunitas A, hingga di beberapa grup lainnya, kemudian menapak jejak di Paytren Academi. 

Lantaran eksis di grup tersebut, masih satu atap saya menjejaki kelas editing yang diberikan cuma-cuma oleh seorang Coach. Pelajaran sesaat pun membuahkan hasil, meskipun tidak semahir mentor. Setidaknya pengalaman tersebut membuat sejarah baru yang patut disyukuri.

Kiprah pun berlanjut hingga pada suatu masa merambah ke dunia literasi. Terkait hal tersebut, saya pernah mengunggahnya dalam sebuah artikel di Kompasiana.

"Mbak, ikut Komunitas dapat apa?"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun