Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Zack Snyder's Justice League", Hadiah Perpisahan dan Persembahan Terbaik dari Zack Snyder

20 Maret 2021   09:27 Diperbarui: 20 Maret 2021   09:32 1006
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Steppenwolf denggan desain yang lebih greget | Dok. HBO Go 

Film revisi garapan ZackSnyder bukan hanya memperbaiki film Justice League yang rilis tahun 2017 lalu, tapi sebuah bukti jika Zack Snyder adalah orang yang memiliki banyak ide gila untuk semesta film DC.

Sinopsis

Batman dan Wonder Woman merekrut tiga superhero baru, mereka adalah : Barry Allen alias Flash, seorang speedster, Victor Stone alias Cyborg, manusia separuh mesin,  dan Arthur Curry alias Aquaman , separuh atlantis separuh manusia.

Aquaman, Cyborg dan Flash | Dok. HBO Go 
Aquaman, Cyborg dan Flash | Dok. HBO Go 

Tim superhero ini harus melawan Steppenwolf, yang berupaya menemukan 3 mothers boxes. Mothersbox adalah sebuah benda yang mampu menyedot energi dari sebuah planet dan kemudian membuat planet tersebut hancur.

Di masa lalu kotak itu tertinggal setelah Dark Seid dikalahkan oleh aliansi pelindung bumi. Steppenwolf yang merupakan bawahan Dark Seid, berupaya menyatukan 3 mothers box dan mempersembahkan bumi pada Dark Seid, untuk menebus kesalahannya  pada Dark Seid dan membuktikan kesetiaannya.

Para superhero tak cukup kuat untuk melawan Steppenwolf, karena itu dengan bantuan mothersbox yang juga merupakan sumber kekuatan Cyborg, mereka berupaya menghidupkan kembali Superman. Namun Superman yang bangkit dari kubur, bukan superman yang mereka kenal, Superman malah membuat Batman, Flash, Aquaman,Cyborg dan Wonder Woman babak belur. Kesialan mereka tak sampai disitu saja, mother boxs yang  terakhir juga berhasil diambil oleh Steppenwolf.

Steppenwolf denggan desain yang lebih greget | Dok. HBO Go 
Steppenwolf denggan desain yang lebih greget | Dok. HBO Go 

Mereka harus mencegah bergabungnya tiga mother box, sementara Superman yang masih belum sadar sepenuhnya belum bisa diajak bertarung bersama, alhasil mereka harus bertarung kembali melawan Steppenwolf dan serangga pengikutnya, Parademon. 

Saat upaya Cyborg hampir gagal memisahkan 3 mother boxs, Superman muncul dengan kostum hitamnya yang baru dan mempecundangi Steppenwolf. Rencana Batman dkk berhasil, Steppenwolf kalah dan dihajar habis habisan oleh Wonder Woman, Aquaman dan Superman.

Superman dengan kostum hitam | Dok. HBO Go
Superman dengan kostum hitam | Dok. HBO Go

Kekalahan Steppenwolf sebenarnya bukan hal penting bagi Dark Seid, tapi bukti jika bumi memiliki anti-life equation yang selama ini dicari Dark Seid, membuat Dark Seid merencanakan penyerangan besar-besaran ke bumi.

Kedamaian bumi saat ini hanya sementara, para superhero harus bersiap menghadapi Dark Seid. Batman mendapatkan gambaran mimpi buruk jika Dark Seid berhasil menguasai dunia, dalam mimpi buruk tersebut, Wonder Woman dan Aquaman telah dibunuh oleh Dark Seid. Batman juga harus menghadapi Superman yang berada dibawah pengaruh Dark Seid.

Cerita yang Lebih Baik.

Garis besar cerita film ini sejatinya sama dengan versi lama, namun dengan durasi yang lebih panjang, maka kita bisa melihat cerita yang lebih utuh mengenai setiap karakter yang ada.

Backstory untuk Aquaman, Flash dan Cyborg dibawakan dengan tepat, sebelum kita melihat aksinya bersama Batman dan Wonder Woman, kita diperlihatkan kekuatan seperti apa yang mereka miliki dan apa yang mereka bisa lakukan.

Antagonis utama dalam film ini yaitu Steppenwolf juga mendapatkan tampilan dan backstory yang lebih layak dari film sebelumnya, Steppenwolf memiliki motivasi yang jelas dan menunjukan dia hanyalah kaki tangan dari Dark Seid, diatas Steppenwolf ada ancaman yang lebih besar lagi yaitu Dark Seid.

Dark Seid | Dok. HBO Go 
Dark Seid | Dok. HBO Go 

Setiap karakter disini memiliki porsi yang sesuai, mereka muncul dan memberikan pengaruh yang kuat dalam keseluruhan cerita, seperti Martian Manhunter yang menyamar sebagai Martha Kent lalu memberikan motivasi pada Lois Lane, sehingga Lois Lane mau kembali bekerja dan bisa membuat Superman kembali pada dirinya yang dulu.

Penampilan singkat paling mengesankan tentu ada pada Joker, meski hanya duduk dan mengoceh pada Batman, dari ocehan tersebut kita diperlihatkan seberapa kelamnya keadaan saat Dark Seid menguasai bumi, sehingga dia akhirnya mau bertarung bersama musuh bebuyutannya.

Joker dalam mimpi buruk Batman | Dok. HBO Go 
Joker dalam mimpi buruk Batman | Dok. HBO Go 

Hiburan yang Lebih Natural.

Film ini juga memberikan unsur hiburan yang lebik baik dari film sebelumnya, unsure humor dibawakan dengan begitu natural dari interaksi para superhero, tidak seperti film sebelumnya yang memawa banyak humor yang dipaksa, yang digunakan untuk mengurangi unsur dark.

Tidak ada obrolan tak penting yang terjadi selama pertarungan serius, seperti di film sebelumnya saat Superman harus menanyakan apa yang membuat Batman membangkitkan dirinya di tengah pertarungan, adegan tersebut digantikan oleh pertemuan Superman dengan Alfred, asisten Batman, yang menjelaskan keadaan seperti apa yang membuat Superman harus hidup kembali.

Kedatangan Supermon untuk membantu rekan-rekan superheronya juga bisa menjadi salah satu best superhero entrance, tanpa banyak omong, Superman langsung membekukan sabit milik Steppenwolf dengan hembusan nafasnya dan menghancurkan sabit tersebut.

Lahirnya Harapan Baru.

Riisnya film Zack Snyder's Justice League di layanan streaming HBO Max dan HBO Go, adalah realisasi dari petisi dan tagar #ReleaseSnyderCut, setelah hampir  4 tahun berlalu, ternyata petisi ini berhasil terwujud, Snyder ternyata tidak hanya sesumbar mengenai versi asli Justice League buatannya yang lebih bagus daripada buatan Joss Whedon.

Dari sini kita tahu jika Snyder punya ide-ide gila yang bisa dia sajikan dalam semesta film DC, memang banyak unsur dark yang dia bawa, namun ini akan jadi daya tarik dari superhero DC yang berbeda dengan superhero Marvel.

Karena itu lahirnya tagar baru #RestoreTheSnyderVerse adalah bentuk dukungan kepada Zack Snyder supaya mau kembali menggarap kisah film superhero DC sesuai dengan pandangan miliknya.

Penutup.

Mengingat banyaknya konflik antara Snyder dan pihak Warner Bross serta para aktor yang sudah tak mau lagi memerankan superhero anggota Justice League seperti Ben Affleck, Ray Fisher dan Henry Cavill. Maka sekuel Justice League versi Snyder kemungkinan tidak bisa terwujud dalam waktu dekat.

Terlepas dari itu, film ini bukan hanya diperuntukan pada para penggemar superhero DC namun juga sebagai kado perpisahan untuk Autumn, putri Zack Snyder yang telah meninggal dunia.

Sebagai bentuk terima kasih atas apa yang diberikan Zack Snyder, maka penulis juga memberikan bentuk apresiasi yang sebesar-besarnya.  

Rating

10/10

Baca Juga : 

"Pertarungan Paling Konyol dalam Sejarah Superhero DC"

"Ayahku Ternyata Superman" 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun