Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Zack Snyder's Justice League", Hadiah Perpisahan dan Persembahan Terbaik dari Zack Snyder

20 Maret 2021   09:27 Diperbarui: 20 Maret 2021   09:32 1006
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Steppenwolf denggan desain yang lebih greget | Dok. HBO Go 

Hiburan yang Lebih Natural.

Film ini juga memberikan unsur hiburan yang lebik baik dari film sebelumnya, unsure humor dibawakan dengan begitu natural dari interaksi para superhero, tidak seperti film sebelumnya yang memawa banyak humor yang dipaksa, yang digunakan untuk mengurangi unsur dark.

Tidak ada obrolan tak penting yang terjadi selama pertarungan serius, seperti di film sebelumnya saat Superman harus menanyakan apa yang membuat Batman membangkitkan dirinya di tengah pertarungan, adegan tersebut digantikan oleh pertemuan Superman dengan Alfred, asisten Batman, yang menjelaskan keadaan seperti apa yang membuat Superman harus hidup kembali.

Kedatangan Supermon untuk membantu rekan-rekan superheronya juga bisa menjadi salah satu best superhero entrance, tanpa banyak omong, Superman langsung membekukan sabit milik Steppenwolf dengan hembusan nafasnya dan menghancurkan sabit tersebut.

Lahirnya Harapan Baru.

Riisnya film Zack Snyder's Justice League di layanan streaming HBO Max dan HBO Go, adalah realisasi dari petisi dan tagar #ReleaseSnyderCut, setelah hampir  4 tahun berlalu, ternyata petisi ini berhasil terwujud, Snyder ternyata tidak hanya sesumbar mengenai versi asli Justice League buatannya yang lebih bagus daripada buatan Joss Whedon.

Dari sini kita tahu jika Snyder punya ide-ide gila yang bisa dia sajikan dalam semesta film DC, memang banyak unsur dark yang dia bawa, namun ini akan jadi daya tarik dari superhero DC yang berbeda dengan superhero Marvel.

Karena itu lahirnya tagar baru #RestoreTheSnyderVerse adalah bentuk dukungan kepada Zack Snyder supaya mau kembali menggarap kisah film superhero DC sesuai dengan pandangan miliknya.

Penutup.

Mengingat banyaknya konflik antara Snyder dan pihak Warner Bross serta para aktor yang sudah tak mau lagi memerankan superhero anggota Justice League seperti Ben Affleck, Ray Fisher dan Henry Cavill. Maka sekuel Justice League versi Snyder kemungkinan tidak bisa terwujud dalam waktu dekat.

Terlepas dari itu, film ini bukan hanya diperuntukan pada para penggemar superhero DC namun juga sebagai kado perpisahan untuk Autumn, putri Zack Snyder yang telah meninggal dunia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun