Mohon tunggu...
Yudhistira Widad Mahasena
Yudhistira Widad Mahasena Mohon Tunggu... Desainer - Designer, future filmmaker, K-poper, Eurofan.
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

He/him FDKV Widyatama '18

Selanjutnya

Tutup

Kurma

#MendadakDakwah Eps 11: Naik Haji

13 April 2022   14:39 Diperbarui: 13 April 2022   14:42 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kisah Untuk Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

Bismillahirrahmanirrahim.

Kita akan mengakhiri materi rukun islam di #MendadakDakwah episode hari ini dengan pembahasan tentang ibadah haji.

Haji berasal dari kata bahasa Arab, "hajj", yang berarti menyengaja. Dalam hal ini, seseorang sengaja mengunjungi kota suci Makkah untuk beribadah ke Baitullah, rumah Allah. Secara istilah, haji adalah ziarah Islam tahunan ke Makkah, kota suci umat Islam, dan hukumnya wajib bagi umat Islam. Haji harus dilakukan setidaknya sekali seumur hidup oleh semua orang Muslim dewasa yang secara fisik dan finansial mampu melakukan perjalanan, dan dapat mendukung keluarga mereka selama ketidakhadiran mereka.

Jenis-jenis haji:
1. Haji ifrad, yaitu proses melakukan ibadah haji yang terpisah antara ibadah haji dan ibadah umrah.
2. Haji tamattu', yaitu mendahulukan ibadah umrah dari ibadah haji.
3. Haji qiran, yaitu menyatukan ibadah haji dan umrah.

Rukun haji:
1. Ihram
2. Wukuf di Arafah
3. Tawaf
4. Sa'i
5. Tahallul
6. Tertib

Ihram, rukun haji yang pertama, adalah niat masuk (mengerjakan) ibadah haji dan umrah dengan menghindari hal-hal yang dilarang selama berihram. Mereka yang berihram disebut dengan istilah tunggal "muhrim" dan jamak "muhrimun". Calon jamaah haji dan umrah harus melaksanakannya sebelum di miqat dan diakhiri dengan tahallul.

Ketentuan pakaian ihram:

Bagi ikhwan:
1. Memakai dua helai kain yang tidak berjahit
2. Membuka bahu kanan dan menutup bahu kiri saat melakukan tawaf
3. Disunnahkan memakai kain berwarna putih
4. Tidak memakai baju, celana, dan sepatu yang menutup tumit
5. Tidak memakai penutup kepala

Bagi akhwat:
1. Mengenakan pakaian yang menutup seluruh tubuh kecuali wajah dan telapak tangan, dari pergelangan tangan hingga ujung jari

Makna di balik memakai pakaian ihram yaitu gambaran bahwa kita melepas pakaian sehari-hari, semua atribut yang digunakan, dan berserah. Ihram menunjukkan adanya kesamaan dan kesetaraan di hadapan Allah.

Larangan saat berihram:

Bagi ikhwan:
1. Memakai pakaian biasa
2. Memakai kaus kaki atau sepatu yang menutupi mata kaki dan tumit
3. Menutup kepala dengan topi, peci, atau serban

Bagi akhwat:
1. Menutup kedua telapak tangan dengan kaus tangan
2. Menutupi wajah dengan cadar

Rukun haji yang kedua adalah wukuf di Arafah. Wukuf di Arafah pada tanggal 9 Zulhijjah merupakan puncak ritual ibadah haji. Wukuf berasal dari kata bahasa Arab "wuquf" yang berarti berhenti. Pesan moral dari wukuf di Arafah mengajarkan manusia untuk sejenak meninggalkan aktivitas dunianya beberapa jam, yakni berhenti dari kegiatan apa pun agar bisa melakukan perenungan jati diri. Jika tidak wukuf di Arafah, hajinya tidak sah.

Saat wukuf di Arafah, jamaah berdoa dan berzikir, memohon ampunan Allah. Dikenal sebagai Jabal Rahmah, bukit ini adalah tempat di mana Nabi Muhammad SAW menyampaikan khutbah terakhir beliau.

Rukun haji yang ketiga adalah tawaf. Tawaf adalah salah satu amal ibadah yang dilakukan oleh Muslim saat melaksanakan haji dan umrah. Hanya dilakukan di Masjidil Haram, tawaf dilakukan sebanyak tujuh putaran melawan arah jarum jam mengelilingi Kakbah.

Jenis-jenis tawaf:
1. Tawaf qudum, yaitu tawaf yang dilakukan ketika baru sampai di Makkah.
2. Tawaf ifadah, yaitu tawaf yang menjadi rukun haji dan dilakukan bagi mereka yang baru pulang dari wukuf di Arafah.
3. Tawaf sunnah, yaitu tawaf yang dilakukan semata-mata mencari rida Allah pada waktu kapan pun.
4. Tawaf nazar, yaitu tawaf yang dilakukan untuk memenuhi nazar atau janji.
5. Tawaf wada', yaitu tawaf yang dilakukan sebelum meninggalkan Makkah sebagai tanda penghormatan dan memuliakan Baitullah.

Rukun haji yang keempat adalah sa'i. Sa'i merupakan salah satu rukun haji yang dilakukan dengan berjalan kaki atau berlari-lari kecil dari Bukit Safa ke Bukit Marwah dan sebaliknya sebanyak tujuh kali.

Sa'i ini ada ceritanya. Sejarah sa'i tidak lepas dari kisah istri Nabi Ibrahim a.s. yaitu Siti Hajar, yang juga merupakan ibu dari Nabi Ismail a.s. Sejarah sa'i di antara Bukit Safa dan Marwah berawal ketika Siti Hajar berusaha mencari air untuk Nabi Ismail yang kehausan. Dari sejarah inilah muncul istilah air zamzam.

Rukun haji yang kelima adalah tahallul. Tahallul secara bahasa berarti keluar dari keadaan ihram karena telah selesai menjalankan amalan haji atau umrah, seluruhnya atau sebagian. Mencukur rambut sekurang-kurangnya tiga helai rambut.

Tahallul ada perbedaannya antara ikhwan dan akhwat. Untuk ikhwan, dianjurkan untuk mencukur habis rambut, sedangkan untuk akhwat hanya dianjurkan memendekannya sampai ujung jari saja.

Rukun haji yang keenam dan terakhir adalah tertib, artinya melakukan semua rukun haji secara berurutan.

Dalil tentang haji tertera pada Q.S. Ali Imran ayat 97 yang berarti:

"Dan (di antara) kewajiban manusia terhadap Allah adalah melaksanakan ibadah haji ke Baitullah, yaitu bagi orang-orang yang mampu mengadakan perjalanan ke sana. Barangsiapa mengingkari (kewajiban) haji, maka ketahuilah bahwa Allah Mahakaya (tidak memerlukan sesuatu) dari seluruh alam."

Alur penyelenggaraan ibadah haji Indonesia:
1. Jamaah menyetorkan uang ke bank syariah
2. Jamaah menanti pengumuman keberangkatan sesuai embarkasi, rata-rata 20 tahun
3. Arab Saudi mengumumkan kuota haji tiap negara
4. Kementerian Agama mengumumkan nama jemaah yang berhak berangkat
5. Jamaah melunasi BPIH (Biaya Perjalanan Ibadah Haji) yang ditentukan
6. BPKH membayar BPIH (saldo setoran jamaah dan nilai manfaat) secara bertahap sesuai surat permintaan pencairan dana dari Kemenag
7. Penyelenggaraan ibadah haji selama 40 hari di mana persiapan dan pelaksanaannya diselenggarakan oleh Kemenag
8. Jamaah kembali ke Indonesia

Semoga postingan ini menjadi pedoman bagi kita yang ingin naik haji di usia muda atau ingin menaikkan haji orang tua kita, dan semoga kita bisa bertemu dengan Allah SWT di rumah-Nya. Aamiin.

Dengan demikian, pembahasan rukun Islam di #MendadakDakwah sudah selesai. Materi-materi selanjutnya akan membahas beberapa materi kontemporer, seperti membiasakan perilaku terpuji, menghindari perilaku tercela, sejarah singkat masuknya Islam di Indonesia, dan materi ilmu sosial dari perspektif ilmu agama Islam.

Stay tuned.

Tabik,
Yudhistira Mahasena

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun