Dari Klojen kita ke Kecamatan Lowokwaru. Di Kecamatan Lowokwaru, kita menjumpai kampus salah satu perguruan tinggi negeri di Jawa Timur, yaitu Universitas Brawijaya atau UB. Kampus ini berdiri sejak tahun 1963.
Tiga dari beberapa kampus perguruan tinggi negeri dan swasta di Kota Malang berada di Kecamatan Lowokwaru. Selain UB, ada juga kampus Universitas Islam Malang dan Universitas Negeri Malang.
Selain beberapa tempat di atas, masih banyak tempat wisata yang dapat Anda temukan di Kota Malang. Mungkin setelah itu Anda ingin duduk di restoran dan menyantap bakso atau cwie mie. Ups, tetapi kita harus menyimpan itu untuk pembahasan nanti.
35. Kota Mojokerto:
- Kecamatan Kranggan
- Kecamatan Magersari
- Kecamatan Prajuritkulon
Mojokerto merupakan kota terkecil di Indonesia dengan wilayah hanya seluas 16,47 km persegi. Namun, jangan salah - kota ini merupakan bagian penting dari Kerajaan Majapahit, salah satu kerajaan terbesar di Nusantara. Bahkan Alun-alun Kota Mojokerto memiliki gapura berbentuk candi peninggalan Kerajaan Majapahit. Di tengah-tengahnya, berdiri Tugu Proklamasi.
Sejujurnya saya agak bingung mencari tempat wisata yang ada di Kota Mojokerto, karena sebagian besar tempat wisata di Mojokerto berada di kabupaten, bukan di kota, seperti Candi Bajang Ratu yang merupakan bagian dari Situs Trowulan dan kawasan wanawisata Pacet. Namun saya yakin banyak tempat wisata yang wajib dikunjungi di The Spirit of Majapahit. Jika Anda orang Kota Mojokerto dan membaca postingan ini, silahkan jangan ragu untuk memberikan saran tempat wisata yang menarik di kota Anda.
Dan sekarang kita menjumpai dua kota kembar, yaitu Pasuruan dan Probolinggo. Ibaratnya kedua kota ini adalah Minneapolis dan St. Paul di negara bagian Minnesota, Amerika Serikat.
36. Kota Pasuruan:
- Kecamatan Bugulkidul
- Kecamatan Gadingrejo
- Kecamatan Panggungrejo
- Kecamatan Purworejo
Pasuruan dijuluki Kota Santri karena banyaknya ponpes di kota ini, seperti Ponpes Al-Yasini, Pondok Ngalah, dan Ponpes Sidogiri.