Bahkan mecha battle yang sudah jadi pakem paling wajib yang ada di setiap seri Super Sentai, pada seri Donbrothers ini tidak terlalu dianggap penting.
Pada beberapa episode, tidak ada pertarungan antara mecha ranger dan monster yang membesar. Mecha utama Donbrothers, Don Onitaijin saja baru muncul pada episode 12.
Semua aspek baru yang disuguhkan di Donbrothers ini memang menjadikan serial ini sedikit acak dan sulit tertebak. Sehingga penonton dapat menikmati konten baru setiap episodenya.
Dunia Sentai yang BerbedaÂ
Jika berfokus pada ceritanya, dunia Donbrothers ini nampak sangat berbeda dengan dunia Sentai pada umumnya.
Dunia Donbrothers ini bisa dibilang adalah dunia yang damai tanpa ancaman apapun. Bisa dibilang kebalikan dari Kyuranger (2017) yang sudah dikuasai oleh musuh dan Kyuranger harus merebutnya kembali.
Dunia Donbrothers adalah dunia yang damai dan munculnya monster di dunia Donbrothers adalah bagian dari dunia itu daripada ancaman untuk dunia itu.
Maksudnya adalah, berbeda dengan monster-monster yang ada di seri sentai sebelumnya. Monster yang muncul di Donbrothers disebut dengan nama Hitotsuki.
Monster ini muncul dari orang-orang karena keserakahan yang mereka punya. Keserakahan ini memicu gelombang otak yang akhirnya merubah mereka ke bentuk Hitotsuki.