Akhirnya, kapten Timnas Portugal itu lebih sering terlihat seperti layang-layang putus di lapangan. Tapi, ia hanya digeser jika sedang cedera, karena performa lini per lini tim memang bermasalah.
Ada pemain muda potensial macam Anthony Elanga, si mahal Jadon Sancho, dan Marcus Rashford, tapi mereka masih inkonsisten. Nama lain, yang sempat disebut-sebut berbakat besar, yakni Mason Greenwood justru tersangkut kasus hukum dan sempat dibekukan dari tim.
Di tengah, ada Pogba dan Fred yang terkesan tampil seadanya. Padahal, mereka cukup diandalkan di Timnas Prancis dan Brasil.
Di lini belakang, David De Gea sebenarnya rajin membuat penyelamatan krusial di bawah mistar. Tapi, performa para bek yang disukai suporter lawan sukses membuatnya serasa kerja rodi sebagai seorang kiper.
Memang, ada setumpuk masalah di Old Trafford, yang akhirnya membuahkan sejumlah hasil negatif belakangan ini. Buah dari kekacauan di internal tim dan manajemen yang salah urus.
Ronaldo, dengan label bintangnya, diharapkan mampu memperbaiki keadaan. Tapi, MU yang sekarang bukan tim di masa mudanya dulu, dan ia juga harus rela mendapati, masa puncaknya sudah pergi, sejak meninggalkan Real Madrid.
Eks bintang Juventus pada akhirnya malah ikut jadi pesakitan, setelah dirinya kedapatan merusak ponsel suporter Everton, usai United takluk 0-1 atas tim asuhan Frank Lampard akhir pekan lalu.
Menyusul insiden itu, manajemen klub lalu menggelar rapat darurat, yang pada intinya memutuskan, pemain lulusan akademi Sporting Lisbon ini akan segera dijual di akhir musim.
Memang belum ada keputusan final soal ini, tapi indikasinya cukup jelas. Ada banyak pihak yang bahkan menyebut Ronaldo sebagai satu dari tiga pemain biang kerok keterpurukan klub, bersama Paul Pogba dan kapten tim Harry Maguire. Ketiganya juga disebut akan didepak, andai Erik Ten Hag resmi menjadi pelatih tetap yang baru.
Disebut demikian, karena ego pemain bintangnya disebut-sebut telah ikut andil menciptakan disharmoni dalam tim. Satu masalah yang jadi nama tengah perjalanan Paul Pogba dkk musim ini.