Keramaian "Kota Atapupu" semakin lengkap dengan berdiri megahnya Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Mota Ain.
Maka menjadi lebih lengkap lagi bila orang mau berkunjung ke PLBN yang kini sudah dipercantik pada masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo.
Para pengunjung dapat menyinggahi pelabuhan Atapupu dan beberapa tempat wisata yang penting di seputaran Atapupu yaitu Pantai Pasir Putih (Pasir Putih Beach); Sukaerlaran Beach; Gereja Stela Maris Atapupu; Gua Maria Ularo; dan Patung Bunda Maria Pelindung Segala Bangsa Gurita.
Jadi kalua dulu Atapupu menjadi tempat berkumpulnya para budak; kini Atapupu telah menjadi tempat berkumpulnya orang-orang bebas untuk masuk dan keluar dari Negara Republik Demokratik Timor Leste (RDTL).
Selamat menikmati perjalanan ke RDTL melewati Atapupu, kota pelabuhan yang kecil namun makin memikat, bukan lagi karena cendana yang haru mewangi dari Timor, tetapi tempat-tempat wisata yang makin membuat kita terpesona pada keagungan Sang Pencipta. ***
Atambua: 07.08.2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H