Mohon tunggu...
Yonathan Christanto
Yonathan Christanto Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Moviegoer | Best in Specific Interest Kompasiana Awards 2019

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Battinson di Antara Asa, Era Baru, dan Penantian Para "Villain"

6 Maret 2020   17:55 Diperbarui: 7 Maret 2020   02:48 645
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beserta dengan tone kemerahan dan scoring khas film-film detektif, maka semakin kuatlah suasana noir yang konon akan dihadirkan pada film ini.

Lantas apa saja yang membuat The Batman dan tagar #TheBatman tetap hangat hingga hari ini? Apa saja yang patut ditunggu dari kemunculan The Batman?

Batsuit yang Menarik

Stunt double Batman | sumber: variety.com
Stunt double Batman | sumber: variety.com
Berbicara soal kostum terbaru Batman sejatinya sangat menarik. Dan bukan rahasia lagi jika Matt Reeves ingin membuatnya tampak membumi. Kostumnya nampak menggabungkan beberapa elemen Batman yang sebelumnya muncul pada komik ataupun video gim.

Jika pernah memainkan franchise gim Batman: Arkham Trilogy, maka sudah pasti familiar dengan tampilan logo kelelawarnya. Pasalnya, logo kelelawar dalam franchise Arkham itulah yang menjadi logo pada kostum Battinson.

Potongan seri | Sumber: maskedlibrary.com
Potongan seri | Sumber: maskedlibrary.com
I'm going to make that metal pay for it's sin. I'm going to burn the metal that killed my parents and forge it into something useful.
So the metal that broke my hard as a child, will protect my heart as a man.

Logo kelelawar yang nampak seperti bahan metal yang ditempa juga menghadirkan teori dari beragam fans di dunia maya bahwa itu adalah bekas pistol yang digunakan oleh pembunuh Thomas & Martha Wayne, Joe Chill, seperti pada seri Detective Comics #1000 berjudul Manufacture For Use. Persis seperti pada kutipan dialog di atas.

Mungkin saja teori tersebut benar-benar terjadi. Hanya saja dari sisi penulis justru melihat logo kelelawar tersebut sebagai detachable gadget yang bisa digunakan sebagai batarang atau senjata lainnya, dan bukan seperti gagang pistol seperti teori yang ramai diperbincangkan.

Stunt double dengan batsuit | sumber: nypost.com
Stunt double dengan batsuit | sumber: nypost.com
Dengan semakin terlihatnya desain batsuit pasca bocornya foto proses syuting salah satu adegan The Batman yang dimainkan oleh stunt double, maka semakin jelas terlihatlah konsep apa yang ingin dihadirkan. Yaitu bergaya militer dengan armor yang nampak dominan serta desain yang benar-benar grounded dan cenderung masih mentah.

Wajar saja karena latar penceritaannya pun mengambil waktu di tahun kedua Bruce Wayne menjadi Batman. Jadi pasti masih banyak memunculkan ketidaksempurnaan baik dari sisi batsuit maupun gadget dan kendaraan yang akan ditungganginya kelak. Menarik bukan?

Interpretasi Alfred Pennyworth

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun