Bagaimana sosok Guzmin si penjaga pintu(Laurentiu Possa), juga kerap 'menjaga' si wanita independen, Maggie(Cristin Milioti) dari kemungkinan terburuk sebuah hubungan yang ia jalin bersama pria-pria acak yang ditemuinya.
Hingga kemudian kemungkinan terburuk itu muncul dan membuat mental Maggie benar-benar jatuh, Guzmin lah yang kemudian tetap hadir menemani, menjaga dan melindungi Maggie hingga kelak ia menemukan lelaki impiannya di kemudian hari.
Bagaimana Joshua(Dev Patel) yang merupakan bos startup sebuah aplikasi kencan daring, justru memiliki masalah dengan kisah cintanya sendiri.
Pertemuannya dengan seorang jurnalis bernama Julie(Catherine Keener), lantas membuatnya berani membuka sebuah rahasia yang selama ini hanya dipendamnya sendiri.
Cerita cinta mereka berdua yang ternyata hampir sama, lantas menuntun Joshua pada sebuah kesimpulan baru yang mengubah cara pandangnya. Memberikannya pengertian baru tentang sebuah penantian, pengampunan dan penebusan akan 'dosa' masa lalu.
Memperbaiki dan menghangatkan kembali hubungan suami istri setelah puluhan tahun menikah seperti dalam episode Rallying to Keep the Game Alive (Tina Fey, John Slattery).
Musibah yang justru menjadi momen untuk mengenal pasangan lebih lagi seperti dalam episode At the Hospital, Interlude of Clarity(Sofia Boutella,John Gallagher Jr.). Adalah contoh bagaimana serial ini kerap menyajikan cerita-cerita seru yang membuat kita ikut tersenyum simpul.
Tema seorang remaja yang tertarik dengan pria yang memiliki figur ayahnya, lantas berakhir dengan kesimpulan yang cukup datar bahkan membingungkan.