Mohon tunggu...
Yonathan Christanto
Yonathan Christanto Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Moviegoer | Best in Specific Interest Kompasiana Awards 2019

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Marvel Studios dan 10 Tahun Marvel Cinematic Universe

25 April 2018   01:06 Diperbarui: 25 April 2018   18:28 6525
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

theverge.com
theverge.com
Bila DC terlalu monoton memproduksi film-film superheronya seperti Batman dan Superman, maka satu hal yang patut diapresiasi dari Marvel adalah keberaniannya mengangkat karakter superhero yang kurang terkenal ke layar lebar. Ant-Man, Guardians of The Galaxy, Doctor Strange bahkan Black Panther pun sejatinya merupakan superhero yang kurang dikenal publik layaknya publik mengenal Spiderman dan X-Men.

Namun di situlah hebatnya Marvel, mereka mengangkat karakter yang kurang terkenal dengan konsep penceritaan yang segar. Guardians of the Galaxy sarat komedi segar disertai soundtrack yang catchy dan nyeleneh, Ant Man menyajikan cerita superhero dari seorang mantan napi dan ayah yang sangat menyayangi anaknya, Doctor Strange sarat akan dunia sihir sementara Black Panther menyajikan pesan yang mendalam terhadap isu-isu sosial yang terjadi di masyarakat, khususnya isu rasial.

Jelas, konsep-konsep penceritaan tersebut menjadi bukti bahwa penonton pun tetap dapat tertarik menyaksikan deretan superhero yang belum dikenalnya, asalkan menghadirkan cerita yang segar dan tentu saja menghadirkan kejutan di dalamnya.

Kegagalan DC mengantisipasi Marvel Cinematic Universe

justiceleaguethemovie.com
justiceleaguethemovie.com
Tidak bisa dipungkiri, kesuksesan Marvel tak lepas dari gagalnya DC mengantisipasi Universe yang diciptakan Marvel. Sejatinya DC tidaklah gagal dalam menelurkan film-film nya seperti Batman dan Superman yang franchise filmnya telah mencapai angka milyaran dolar, namun seperti yang saya sebutkan di atas, DC terkesan hanya berputar-putar saja di dua karakter tersebut, sedangkan Marvel sudah melanglang buana memperkenalkan berbagai karakter komiknya.

Di sini Marvel sudah berhasil mengambil hati penonton awam yang sebelumnya tidak tahu tentang karakter Marvel, dan jelas hal ini menguntungkan Marvel karena si penonton akan lebih mengingat karakter Marvel dibanding DC.

DC jelas akan kesulitan memperkenalkan berbagai karakter lainnya, karena penonton sudah "kadung" menerima deretan superhero Marvel dalam ingatan mereka. Sehingga Justice League yang di tahun lalu dikeluarkan oleh DC pun sejatinya tidak memberi efek perlawanan apapun bagi cinematic universe nya Marvel.

Infinity War, kado ulang tahun termegah untuk fans Marvel

express.co.uk
express.co.uk
Tibalah kita di hari yang paling dinantikan oleh para fans superhero juga para moviegoers di seluruh dunia. Penantian selama 10 tahun akan pertarungan superhero terbesar sejagat raya akhirnya berhasil diwujudkan Marvel dalam wujud film Avengers: Infinity War yang mulai ditayangkan di Indonesia per hari ini, tanggal 25 April 2018.

Kehadiran Infinity War jelas menjadi kado terindah bagi para fans yang setia mengikuti perjalanan Marvel Cinematic Universe sejak tahun 2008. Namun di satu sisi juga menjadi pertanda berakhirnya era keemasan beberapa superhero senior dalam semesta Marvel.

grunge.com
grunge.com
Rumor yang mengatakan bahwa terdapat beberapa karakter yang mati dalam film, jelas menjadi pertanda bahwa Marvel memiliki visi yang luas untuk semestanya di masa depan --selain memang kematian superhero tersebut terjadi di versi komiknya-. Terus bergantung pada karakter superhero yang itu-itu saja jelas akan menjadi buah simalakama bagi Marvel sendiri di masa depan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun