Film ini juga menampilkan alur yang menyenangkan dan tidak membosankan untuk diikuti. Proporsi yang pas antara drama, komedi dan juga petualangannya membuat film ini sangat menarik untuk disaksikan.
Pujian juga patut dilayangkan bagi sutradara film ini, Ben Lewin karena berhasil menyatukan unsur realita dan juga fantasi Star Trek nya Wendy yang terus bergulir di sepanjang film. Dan bagi para fans Star Trek, hal ini pastinya sangat membahagiakan karena elemen Star Trek seperti bahasa Klingon dan deretan ikon Star Trek lainnya sangat bertebaran di sepanjang film ini.
Poin Negatif
Kesimpulan
Pada akhirnya film ini merupakan film yang sangat layak untuk disaksikan bagi seluruh anggota keluarga. Dengan tema autis yang masih sangat jarang diangkat oleh Hollywood, film ini tentunya akan membuka sudut pandang dan pengetahuan kita tentang autisme lebih jauh. Menjadi pelajaran berharga juga bagi anak-anak, karena mereka akan paham apa itu autisme dan bagaimana cara mereka memperlakukan para penderita ini kelak jika mereka bertemu dan berinteraksi dengan mereka. Dan bagi para fans Star Trek sangat disarankan untuk menyaksikan film ini. Elemen Star Trek versi original yang sangat banyak akan membuat kita bernostalgia dengan serial tv yang menjadi ikon pop culture di seluruh dunia tersebut.
Untuk skor nya, saya berikan nilai 7,5 dari 10 untuk film ini.
Lalu dimana menyaksikannya ?
Nah, bagi yang bingung mau menyaksikan dimana, film ini akan segera tayang di jaringan bioskop CGV seluruh Indonesia. Dan untuk yang berdomisili di Jakarta, bisa mencoba menyaksikan film ini di bioskop CGV Central Park Mall yang baru dibuka kembali setelah proses renovasi beberapa bulan yang lalu.
Kedai kopi ada, stage perform ada, lobby yang luas untuk berkumpul ada, dan jangan lupa sekarang banyak sekali spot-spot foto yang instagramable di CGV Central Park ini. Pokoknnya membuat pengalaman menonton jadi lebih mengasyikkan.